Kepolisian Polda Metro Jaya akan kembali menggelar simulasi pengamanan pemilu 2014 di Kantor Pemilihan Umum (KPU) di Jalan Imam Bonjol, Jakarta Pusat, Selasa 11 Februari 2014. Tapi dalam simulasi pengamanan pemilu kali ini tidak akan ada pengalihan arus.
"Ada perubahan dalam simulasi ini, makanya tidak ada pengalihan arus. Karena juga tidak ada aksi di jalan," kata Kepala Bidang Humas Polda Metro Jaya, Komisaris Besar Polisi Rikwanto di Jakarta, Senin (10/2/2014).
Untuk pengaman, ujar Rikwanto, Polda akan menerjunkan ratusan personel. Yang disebar di dekat kantor KPU. "Ada 300 personel," ucap Rikwanto.
Sementara itu, Kepala Biro Operasi Polda Metro Jaya Komisaris Besar M Chairul Noor Alamsyah mengatakan simulasi juga akan disaksikan langsung parpol peserta pemilu dan pimpinan Komisi Pemilihan Umum (KPU).
"Simulasi ini akan disaksikan oleh Ketua KPU dan perwakilan 13 partai dengan masing-masing dua orang dari partai," kata Chairul.
Diketahui pula, simulasi pengamanan pemilu ini hanya akan digelar di dalam kantor KPU. Skenario dalam simulasi ini pun nantinya akan berlangsung protes dari pendukung calon yang menolak hasil keputusan KPU.
"Narasinya ada dan evakuasi dari pintu belakang KPU, evakuasi komisionernya dan sebagainya," pungkas Chairul. (Tnt/Ism)
Baca juga:
"Ada perubahan dalam simulasi ini, makanya tidak ada pengalihan arus. Karena juga tidak ada aksi di jalan," kata Kepala Bidang Humas Polda Metro Jaya, Komisaris Besar Polisi Rikwanto di Jakarta, Senin (10/2/2014).
Untuk pengaman, ujar Rikwanto, Polda akan menerjunkan ratusan personel. Yang disebar di dekat kantor KPU. "Ada 300 personel," ucap Rikwanto.
Sementara itu, Kepala Biro Operasi Polda Metro Jaya Komisaris Besar M Chairul Noor Alamsyah mengatakan simulasi juga akan disaksikan langsung parpol peserta pemilu dan pimpinan Komisi Pemilihan Umum (KPU).
"Simulasi ini akan disaksikan oleh Ketua KPU dan perwakilan 13 partai dengan masing-masing dua orang dari partai," kata Chairul.
Diketahui pula, simulasi pengamanan pemilu ini hanya akan digelar di dalam kantor KPU. Skenario dalam simulasi ini pun nantinya akan berlangsung protes dari pendukung calon yang menolak hasil keputusan KPU.
"Narasinya ada dan evakuasi dari pintu belakang KPU, evakuasi komisionernya dan sebagainya," pungkas Chairul. (Tnt/Ism)
Baca juga:
Simulasi Demo Pemilu 2014, Polisi Ledakkan Bom
Dana Simulasi Pengamanan Pemilu, Polisi: Hampir Rp 100 Juta
Advertisement
Ini Alasan Polda Gelar Simulasi Pengamanan Pemilu di Hari Kerja