Meletusnya Gunung Kelud di Kediri, Jawa Timur, membuat tiket kereta api langsung diburu penumpang. Tak hanya eksekutif, tiket kereta kelas ekonomi tujuan Jawa Tengah dan Jawa Timur pun ludes tak tersisa.
"Tiket untuk hari ini habis semua. Semua kelas, semua jurusan," kata salah seorang petugas loket di Stasiun Senen, Jakarta Pusat, Pandu, Jumat (14/2/2014).
Habisnya tiket tak menyurutkan niat penumpang untuk mengetahui kabar sanak saudaranya di kawasan Timur Jawa setelah Gunung Kelud 'muntah'. Sumiyati (65) misalnya, dirinya langung menuju Stasiun Senen untuk mencari tiket ke Kediri. Sayang tiket untuk hari ini habis.
"Iya saya mau lihat kampung. Kemarin kan Gunung Kelud meletus jadi saya mau pulang," kata Sumiyati.
Wanita paruh baya yang tinggal bersama anaknya di Jakarta itu tetap bersikeras untuk pulang ke kampung halaman. Lantaran tiket hari ini ludes, dirinya memilih untuk berangkat besok.
"Ndak apa-apa berangkat besok. Yang penting pulang kampung," tandasnya.
Pantauan Liputan6.com, Stasiun Senen dipenuhi penumpang. Tak hanya mereka yang memang sudah memesan tiket sejak lama, penumpang yang batal terbang karena bandara tutup juga memadati Stasiun Senen berharap mendapat tiket. (Mut/Ism)
Baca juga:
"Tiket untuk hari ini habis semua. Semua kelas, semua jurusan," kata salah seorang petugas loket di Stasiun Senen, Jakarta Pusat, Pandu, Jumat (14/2/2014).
Habisnya tiket tak menyurutkan niat penumpang untuk mengetahui kabar sanak saudaranya di kawasan Timur Jawa setelah Gunung Kelud 'muntah'. Sumiyati (65) misalnya, dirinya langung menuju Stasiun Senen untuk mencari tiket ke Kediri. Sayang tiket untuk hari ini habis.
"Iya saya mau lihat kampung. Kemarin kan Gunung Kelud meletus jadi saya mau pulang," kata Sumiyati.
Wanita paruh baya yang tinggal bersama anaknya di Jakarta itu tetap bersikeras untuk pulang ke kampung halaman. Lantaran tiket hari ini ludes, dirinya memilih untuk berangkat besok.
"Ndak apa-apa berangkat besok. Yang penting pulang kampung," tandasnya.
Pantauan Liputan6.com, Stasiun Senen dipenuhi penumpang. Tak hanya mereka yang memang sudah memesan tiket sejak lama, penumpang yang batal terbang karena bandara tutup juga memadati Stasiun Senen berharap mendapat tiket. (Mut/Ism)
Baca juga:
Meletusnya Gunung Kelud Disorot Dunia
Gunung Kelud Meletus, 6 Bandara Ditutup dan KA Terlambat
Daftar Kota yang Terkena Muntahan Abu Gunung Kelud