Neymar Nilai Kekuatan Barcelona Masih di Atas ManCity

Tapi saya kira, sebenarnya ManCitye masih tertinggal di belakang Barcelona," kata Neymar

oleh rejdo diperbarui 18 Feb 2014, 21:23 WIB
Jelang bigmatch 16 besar Liga Champions, striker Barcelona, Neymar melancarkan perang urat syaraf ke kubu lawan, Manchester City. Bagi striker asal Brasil itu, kekuatan ManCity masih di atas Barcelona.

Menurut mantan pemain Santos itu, kendati The Citizens tim bertabur pemain bintang, ManCity masih kalah pengalaman di Liga Champions dibanding Barcelona. Neymar pun optimistis, timnya mampu melewati hadangan ManCity di Etihad Stadium, Selasa (18/2/2014) atau Selasa dinihari WIB.

Pemain muda itu pun menyatakan, akan mencoba membalikkan prediksi  banyak pengamat yang menyebut, Barcelona menemui sandungan saat menghadapi ManCity. Terlebih, mengingat tingginya produktivitas gol ManCity di ajang Premier League. Sejauh ini, di kancah liga domestik, ManCity telah mencetak 68 gol. Jumlah tersebut paling tinggi dibanding tim Premier League lainnya.

"Saya membaca banyak cerita mengenai ManCity akan mengalahkan Barcelona karena jumlah gol mereka di Inggris. Tapi saya kira, sebenarnya ManCity masih tertinggal di belakang Barcelona," kata Neymar sebagaimana dilansir dari Super Sport.

Menghadapi ManCity, Barcelona mencoba memperpanjang rekor menembus perempatfinal tujuh musim beruntun. Neymar menyadari, bukan misi mudah bagi Barcelona untuk mewujudkan harapan tersebut mengingat tuan rumah tim bertabur bintang.

"Mereka memang punya pemain bagus tapi kami punya pengalaman lebih di kompetisi ini. Kami akan menghormati mereka, tapi jika konsentrasi dan bermain dengan gaya sendiri, kami akan lolos," lanjutnya. (Rej)

Baca Juga:
Jadwal Lengkap Pertandingan Sepakbola Nanti Malam
Lawan City, Messi Siapkan Sepatu Pelangi
Messi Selalu Kesulitan Cetak Gol Saat Lawan Klub Inggris
Gaya Pemain Barcelona Saat Terbang ke Markas ManCity
Saat Bintang Sepakbola Bergaya `Selfie` di Depan Kamera


Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya