Smartphone dan komputer tablet adalah 'senjata wajib' bagi para pekerja yang memiliki mobilitas tinggi. Banyak data digital yang disimpan di perangkat itu sehingga kebutuhan ruang penyimpanan data pun semakin besar.
Ketika berada di luar rumah atau kantor, keberadaan perangkat penyimpanan mobile yang bisa terhubung dengan tablet dan smartphone secara langsung menjadi penting.
SanDisk mencoba menjembatani kebutuhan itu agar pengguna lebih mudah mem-backup dan offload file yang ada di perangkatnya. Mengusung nama Ultra Dual USB Drive perangkat penyimpanan ini dibekali fitur USB On The Go alias OTG.
"Fitur OTG bisa dimanfaatkan untuk mentransfer data dari perangkat mobile. Kami meluncurkan produk Ultra Dual USB Drive pertama bagi para penggun handset dengan sistem operasi operasi Android terdepan," ungkap Idris Effendi, Indonesia Country Manager SanDisk.
Perangkat penyimpanan portable ini bisa terhubung langsung dengan perangkat mobile melalui aplikasi khusus bernama Memory Zone yang tersedia di toko aplikasi Google Play Store. Pengguna bisa langsung mengatur data yang disimpan dalam Ultra Dual USB Drive langsung dari perangkat mobile.
"Drive baru ini terintegrasi dengan aplikasi Memory Zone SanDisk untuk membersihkan space pada perangkat mobile lebih mudah daripada sebelumnya, meningkatkan pengalaman pengguna," kata Idris yang dijumpai di Marche Restaurant, Mall Grand Indonesia, Jakarta.
Meski memiliki dua model colokan, perangkat ini hanya terhubung dengan satu perangkat. Artinya, ketika terhubung dengan perangkat mobile pengguna tak bisa menghubungkannya ke komputer melalui USB, begitu juga sebaliknya.
SanDisk menyediakan Ultra Dual USB Drive dalam tiga pilihan kapasitas penyimpanan yakni 16GB, 32GB dan 64GB. Banderol yang disematkan pada perangkat ini mulai dari Rp 195 ribu hingga Rp 590 ribu.
Baca juga:
Bagaimana Agar Flashdisk Kebal dari Virus? Ini Caranya!
SanDisk Rilis 3 Kartu Penyimpanan Data Baru di Indonesia
Ini Dia Flashdisk <i>On The Go</i> Pertama SanDisk
Perangkat penyimpanan portable ini bisa terhubung langsung dengan perangkat mobile melalui aplikasi khusus.
diperbarui 19 Feb 2014, 19:39 WIBAdvertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 Liga InternasionalHasil Liga Champions: 3 Wakil Italia Berjaya
6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Elon Musk Ingin Pengguna X Unggah Data Medis, Terobosan AI atau Ancaman Privasi?
Cek Fakta: Tidak Benar Dalam Video Ini Pemilih Paslon Koster-Giri di Bali Dihalangi
Cak Lontong Ingatkan Aparat Tak Intervensi Pilkada Jakarta: Ada Sanksi Pidananya
KPEI Catat Total Transaksi USD 168 Juta, Perbankan Diminta Jadi Anggota Kliring
Jadwal Sholat Tegal Bulan November dan Desember, Jadi Panduan Ibadah
Link Live Streaming Liga Champions Liverpool vs Real Madrid, Kamis 28 November 2024 Pukul 03.00 WIB di Vidio
Deretan Idol Kpop Berzodiak Sagitarius, Pemilik Elemen Api yang Penuh Ambisi
Dari BCL Hingga Luna Maya dan Raffi Ahmad, Ini 6 Potret Artis Pamer Jari Ungu Usai Nyoblos Pilkada 2024
Lebih dari 200 Penerbangan di Seoul Korea Selatan Terdampak Hujan Salju yang Memecahkan Rekor
Pilgub Jateng: Andika - Hendi Kalah di TPS Ahmad Luthfi
Raih 10 Persen Suara Versi Quick Count, Dharma Siap Komunikasi dengan Pramono dan RK
Zurich Indonesia Selaraskan Bisnis dan Keberlanjutan