Robben Bicara Soal Isu Ludahi Sagna

"Saya tidak pernah meludahi pemain lain seumur hidup saya," ujarnya tegas.

oleh adyaksa diperbarui 21 Feb 2014, 11:49 WIB
Arjen Robben membantah keras tuduhan meludahi Bacary Sagna dalam laga lawan Arsenal, Rabu (19/2/2014). Bahkan sayap Bayern Muenchen inis siap dihukum berat jika dinyatakan bersalah.

Pemain timnas Belanda itu sepintas tertangkap kamera meludahi Sagna saat bek Arsenal itu terjatuh. Perdebatan di jejaring sosial pun tak terhindarkan karena banyak yang mengecam perbuatan Robben. Sementara tak sedikit pula yang membela mantan penggawa Chelsea tersebut.

"Saya tidak punya banyak rambut, jadi itu hanya keringat saya yang jatuh dari kepala," kata Robben seperti dikutip dari Daily Mail. "Saya harus meluruskan hal ini. Saya tidak pernah meludahi pemain lain seumur hidup saya," ujarnya tegas.

"Jika saya melakukannya maka saya rela dikeluarkan dari lapangan dan dihukum 10 laga. Saya pasti malu pada keluarga jika meludahi pemain lain," katanya berapi-api.

Muenchen menang 2-0 dalam leg pertama babak 16 besar Liga Champions lawan Arsenal di laga tersebut. Sedangkan leg kedua akan digelar di Allianz Arena bulan depan.

Baca Juga:
Arjen Robben Ludahi Sagna?
Jadwal Siaran Langsung Sepakbola Pekan Ini
Tottennham Tersandung di Kandang Dnipro
[VIDEO] Tottenham Tumbang di Markas Dnipro
Pelatih Indra Berharap Lini Pertahanan Dapat Tekanan Berat

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya