Lengket dengan Pacar, Yama Carlos Segan Bicarakan Pernikahan

Kisah cinta Yama Carlos dan Sonya Meyzwe nampaknya makin lengket saja.

oleh Julian Edward diperbarui 21 Feb 2014, 12:10 WIB

Kisah cinta Yama Carlos dan Sonya Meyzwe nampaknya makin lengket saja. Contohnya, saat Yama hadir di jumpa pers FTV From Singapore With Love di Senayan City, Jakarta Pusat, Kamis (20/2/2014), Sonya terlihat mendampingi. Anehnya, meski ke mana-mana selalu berdua, Yama masih segan membahas pernikahan.

"Iya, makin nempel dan hot nih. Senang, happy-happy. Kami sama-sama membuat kebahagiaan dan kenyamanan jadi punya rasa kangen yang diinginkan di setiap hubungan," cetus Yama.

"Tapi kalau soal itu (pernikahan), semuanya masih proses karena kami belum punya rencana. Yang jelas, ke depannya kami semakin serius kok," lanjut dia.

Bukannya trauma karena pernikahan yang terdahulunya gagal, Yama hanya tak ingin tergesa-gesa untuk menuju pelaminan. Banyak hal yang harus ia persiapkan. Apalagi, orangtua Yama dan Sonya sama-sama membebaskan keduanya soal pernikahan.

"orangtua ya membebaskan, biar saling mengenal dulu. Tapi suatu saat nanti saya saja yang bilang ke orangtuanya untuk menikah. Jadi nikmati dulu biar nggak ada kesalahan pahaman nantinya," pungkas Yama.(Mer)


Baca juga:
Angel Lelga Punya Anak, Ini Reaksi Rhoma Irama
Hiii, 6 Artis Ini Gentayangan Setelah Meninggal
Apa Penyebab Roger Danuarta Pakai Narkoba?
Ashanty Enggan Satu Panggung dengan Syahrini?
Roger Danuarta dengan Kisah-kisah Cintanya

 

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya