Komentar Mourinho Setelah Chelsea Menang Dramatis

Mourinho tidak peduli, banyak pihak menilai, Chelsea menang beruntung.

oleh rejdo diperbarui 23 Feb 2014, 09:13 WIB
Manajer Chelsea, Jose Mourinho  mengomentari kemenangan dramatis Chelsea melawan Everton di Stamford Bridge, Sabtu (22/2/2014). Gol tunggal John Terry di masa injury time menyelematkan Chelsea dari hasil imbang 

Kemenangan 1-0 Chelsea atas Everton membuat tuan rumah masih menempati peringkat pertama dalam klasemen Premier League.  Raihan tiga poin Chelsea di akhir pekan ini membuat The Blues kini tidak terkalahkan dalam 23 laga kandang dan 12 di ajang Premier League baik di partai tandang dan kandang.

The Special One sendiri sempat cemas, timnya kembali menuai hasil imbang melihat banyaknya peluang yang berbuah menjadi gol. Namun, Terry berhasil membuat Mourinho puas, Chelsea kembali memetik poin penuh untuk mengamankan posisi mereka di puncak klasemen.

Menurut pelatih asal Portugal itu, kemenangan 1-0 membayar kegagalan Chelsea saat diimbangi West Bromwich Albion 1-1, dua pekan lalu.

"Perasaan ketika Anda kehilangan poin penuh di menit-menit akhir (lawan Everton) akan terasa seperti saat kami akan kehilangan dua poin lagi dari West Bromwich. Sangat tidak mengenakkan. Namun, ketika menang, tentu berbeda. Pada dasarnya, poin penuh ini sebagai pengganti saat kami kalah lawan WBA," ujar  Mourinho sebagaimana dikutip dari Sporting Life.

Meski harus bersusah payah mengalahkan Everton, Mourinho menilai, titik balik permainan terjadi dalam 15 menit akhir pertandingan. Chelsea tidak pernah berhenti berkreasi, terus menekan, dan melakukan beragam variasi serangan. Mourinho tidak peduli, banyak pihak menilai, Chelsea menang beruntung.

"Terpenting, satu poin buat Everton sangat bagus. Tapi hasil imbang, tentu bukan hasil optimal bagi kami hingga akhirnya, kami berhasil memetik kemenangan di pertandingan ini,

Mourinho mensukuri kemenangan ini, sebab, bila Chelsea memetik hasil imbang, bukan mustahil dalam beberapa jam ke depan, mereka akan menempati posisi tiga klasemen. Tim Ibukota Inggris itu kini unggul satu poin dari Arsenal yang dipertandingan lainnya meraih tiga poin dari Sunderland. 

"Jelas pertandingan sulit. Satu tim tampil dominan dan tim lainnya bagus dalam bertahan. Jika mendapat hasil imbang, saya kira dalam beberapa jam ke depan kami akan menempati posisi tiga. Kekalahan atau hasil imbang membuat kami kehilangan posisi ini," dia menambahkan. (Rej)

Tag Terkait

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya