Sukses

Tak Maksimal di Timnas Indonesia U-23, Gelandang Persija Beri Penjelasan

Gelandang lincah Persija, Riko Simanjuntak menyebut sedikitnya waktu beradaptasi jadi masalah baginya.

Jakarta - Gelandang lincah Persija Jakarta, Riko Simanjuntak, disebut-sebut belum mampu memperlihatkan perform gemilang bersama timnas Indonesia U-23. Dibanding performanya bersama Persija, kiprah Riko di timnas memang masih jauh dari harapan.

Namun, Riko mengaku punya alasan khusus di balik performa yang kurang mengilap bersama Timnas Indonesia U-23 dia dua laga uji coba versus Thailand U-23. Dia menyebut minimnya waktu beradaptasi jadi penyebab dirinya kurang maksimal. 

[bacajuga:Baca Juga](35479473548167 3548169)

"Saya baru bergabung di Timnas selama dua hari dan saya juga tidak banyak bermain dengan yang lainnya. Yang penting buat saya adalah cepat beradaptasi dengan strategi pelatih," kata Riko.

Apa yang dikatakan Riko sebenarnya cukup masuk akal. Riko baru bergabung dengan Timnas Indonesia U-23 pada Kamis (31/5/2018) siang setelah membela Persija Jakarta melawan Barito Putera di Banjarmasin, Kalimantan Selatan.

Tak ikut sesi latihan pertama Garuda Muda, Riko langsung dimainkan selama 10 menit pada pertandingan yang berakhir dengan kekalahan 1-2 dari Thailand U-23 di Stadion PTIK itu. Adapun pada pertandingan kedua yang dihelat di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor, Riko diturunkan sejak awal laga dan bermain selama 80 menit.

Namun, tetap saja Riko tak mampu menunjukkan penampilan impresif di sektor kanan yang selama ini jadi keahliannya. Riko juga tak terlihat melepaskan umpan-umpan silang yang selama ini dilakukannya bersama Persija.

 

2 dari 3 halaman

Sesuai Instruksi

Riko sendiri mengaku sudah berupaya kerja bermain sesuai dengan instruksi dari pelatih. Hanya saja dia mengaku masih butuh waktu untuk itu.

"Apa yang pelatih terapkan pada latihan (sebelum pertandingan) itu yang saya terapkan di lapangan. Saya juga tidak mungkin bisa cepat beradaptasi karena waktunya hanya dua hari dan hari-hari itu saya maksimalkan untuk menerapkan strategi yang diinginkan pelatih," ucap pemain berusia 26 tahun itu.

 

3 dari 3 halaman

Masih Berkesempatan

Riko Simanjuntak sendiri masih berpeluang membela Timnas Indonesia U-23  di Asian Games 2018 nanti. Syaratnya adalah, pemain berpostur 158 cm itu harus mampu menunjukkan penampilan impresif bersama Persija Jakarta dan meyakinkan Luis Milla.

Sebab, hingga saat ini, Milla memang masih belum menentukan pemain-pemain senior yang akan dibawanya ke Asian Games.

Sumber: www.Bola.com

Saksikan video pilihan di bawah ini: