Liputan6.com, Jakarta - Promosi Asian Games 2018 dinilai kurang bergaung, juga sempat mendapatkan kritikan langsung dari Presiden Joko Widodo (Jokowi).
Tak hanya itu, kini sejumlah orang menyebut isu tentang layanan video singkat Tik Tok jauh populer daripada Asian Games 2018 di media sosial.
Dirjen Informasi dan Komunikasi Publik Kementeriam Komunikasi dan Informatika (Kemkominfo), Niken Widiastuti, buka suara menanggapi kritikan tersebut.
Advertisement
Menurutnya, pemerintah telah bekerja sama dengan berbagai pihak untuk memeriahkan Asian Games 2018.
Baca Juga
Salah satu gebrakan terbaru adalah merilis aplikasi Duta Suporter Indonesia. Orang-orang yang terpilih menjadi duta di setiap provinsi, nantinya akan mendapatkan undangan untuk menghadiri pembukaan Asian Games 2018 di Jakarta.
Selain itu, katanya, mendekati pembukaan Asian Games, akan semakin banyak program promosi dilakukan. Niken pun menyinggung soal peluncuran official theme song (lagu resmi) berjudul Meraih Bintang, yang dibawakan oleh penyanyi dangdut Via Vallen, beberapa waktu lalu.
"Juga sudah ada lagu yang dibawakan Via Vallen. 1 minggu itu viewer-nya sudah 8 juta," tutur Niken saat ditemui dalam acara peluncuran aplikasi Duta Suporter Indonesia di Jakarta, Selasa (10/7/2018).
Adapun untuk aplikasi Duta Suporter Indonesia sebagai upaya baru mempromosikan Asian Games 2018, diharapkan dapat memeriahkan ajang olahraga tersebut.
"Intinya, aplikasi ini mengajak semua masyarakat di semua provinsi untuk mendukung Asian Games," ungkap Niken.
Duta Suporter Indonesia
Aplikasi Duta Suporter Indonesia ini dikembangkan tim developer Suvarna.ID, dengan salah satu anggotanya Enda Nasution. Menurutnya, sejak soft launching pada 7 Juli 2018, sebanyak 10 ribu pengguna sudah mendaftar.
Ia optimistis jumlah pengguna akan semakin banyak. Pasalnya, informasi tentang aplikasi ini diperkirakan sudah menjangkau 3 juta pengguna media sosial. Enda berharap akan semakin banyak peserta Duta Suporter Indonesia dan tujuan meramaikan Asian Games 2018 tercapai.
"Karena masih ada waktu, saya yakin jumlahnya akan semakin bertambah. Kami mengimbau pengguna untuk mengajak lebih banyak orang menggunakan aplikasi ini," tutur Enda.
(Din/Ysl)
Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:
Â
Advertisement