Sukses

Target Timnas Thailand U-23 pada Penyisihan Grup Asian Games 2018

Pelatih Timnas Thailand U-23, Worrawoot Srimaka menargetkan empat poin pada penyisihan grup Asian Games 2018.

Jakarta - Drawing ulang cabang olahraga (cabor) sepak bola putra Asian Games 2018 dilakukan di markas AFC di Kuala Lumpur, Malaysia, Rabu (25/7/2018). Secara khusus, hasil pengundian tak berpengaruh pada Timnas Thailand U-23.

Timnas Thailand U-23 tetap berada di Grup B bersama Uzbekistan, Bangladesh, dan Qatar. Tak ada perubahan baik dari sisi grup yang dihuni maupun tim pesaing.

Pelatih The War Elephant, Worrawoot Srimaka, menegaskan itu pengundian ulang itu tak berati apa pun untuk timnas asuhannya. Ia tetap memasang target awal seperti yang sudah disampaikan sebelumnya.

"Tujuan saya di Asian Games adalah mendapatkan setidaknya empat poin pada fase penyisihan grup, yang saya yakini bisa membawa kami lolos ke fase kedua," kata Worrawoot.

"Semuanya harus selangkah demi selangkah. Kami akan melihat siapa lawan kami di fase gugur dan kami akan memutuskan langkah selanjutnya," imbuhnya.

Woorawoot tak merinci, laga mana saja yang dibidik menghasilkan tiga poin buat tim asuhannya. Sesuai regulasi, dua tim teratas pada setiap grup, plus empat tim di peringkat ketiga, berhak lolos ke fase gugur (16 besar).

Di sisi lain, pelatih yang membawa Thailand merebut medali emas SEA Games 2017 itu mengisyaratkan tak akan membawa seluruh pemain yang masuk skuat Asian Games 2018 untuk lawatan uji coba ke Myanmar pada 1- 5 Agustus 2018. 

"Untuk laga uji coba, saya hanya akan memilih beberapa pemain dari skuat Asian Games dan pemain yang lain. Saya ingin menguji beberapa hal sebelum Asian Games," ujarnya.

"Saya sudah memiliki bayangan perihal line-up pemain, tapi saya menunda mengumumkan hingga saat akhir. Saya ingin tim yang bebas cedera dengan pemain fit dan siap bermain," ucap Worrawoot.

Timnas Thailand U-23 proyeksi Asian Games menjalani uji coba di Myanmar dalam sebuah turnamen internasional. Selain melawan tim tuan rumah, yang juga disiapkan untuk Asian Games 2018, ada juga Timnas Bahrain U-23 (Grup E Asian Games 2018), dan Timnas Korea Selatan U-19.

Sumber: Bola.com