Sukses

Hong Kong Pede Bisa Tampil Bagus di Depan Suporter Timnas Indonesia U-23

Timnas Indonesia U-23 menghadapi Hong Kong pada pertandingan terakhir penyisihan Grup A sepak bola Asian Games 2018, Senin (20/8/2018).

Jakarta - Hong Kong akan bersua Timnas Indonesia U-23 pada pertandingan krusial Grup A sepak bola Asian Games 2018 di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Senin (20/8/2018).

Pada pertandingan yang akan menentukan tim mana yang menjadi juara Grup A sepak bola Asian Games 2018 itu, dipastikan bakal dipenuhi suporter Timnas Indonesia U-23.

Pelatih Hong Kong, Kar Lok Kanneth Kwok, menyadari akan hadirnya tekanan dari suporter Timnas Indonesia U-23 di laga yang mereka akan jalani.

Apalagi sang pelatih dan tim asuhannya sudah melihat dengan mata kepala sendiri, di Stadion Patriot, laga antara Indonesia U-23 dan Laos yang dipertandingkan setelah Hong Kong bermain 1-1 dengan Palestina pada Jumat (17/8/2018).

"Kami tahu suporter Indonesia akan menunggu pertandingan ini. Kami pun sudah siap untuk menghadapi pertandingan ini, terutama karena laga ini sangat menentukan untuk menjadi juara grup. Saya percaya banyak suporter Indonesia datang dan itu justru akan menjadi pengalaman yang berharga bagi tim kami," ujar Kwok.

Meski bermain di depan suporter Indonesia, Hong Kong menjanjikan permainan terbaik sebagai suguhan yang menarik. Kwok berjanji timnya tidak akan bermain bertahan, meski secara poin, unggul satu poin atas Indonesia.

"Kami menggaransi pertandingan besok akan berjalan dengan sangat baik. Kami tidak akan memainkan sepak bola negatif. Kami sudah berkembang dan memiliki banyak harapan untuk bisa lolos," tegasnya.

Timnas Indonesia U-23 wajib meraih kemenangan saat menghadapi Hong Kong. Jika imbang atau kalah, Timnas Indonesia U-23 harus menanti persaingan dengan lima peringkat ketiga dari grup lainnya untuk mendapatkan satu dari empat peringkat ketiga terbaik.