Sukses

Daftar Atlet Indonesia Peraih Medali di Asian Games 2018 30 Agustus 2018

Beberapa atlet di cabang olahraga tertentu masih berpotensi menyumbang medali emas di Asian Games 2018.

Liputan6.com, Jakarta Hingga hari ke-13 penyelenggaraan Asian Games 2018, Tim Indonesia meraih pencapaian luar biasa. Torehan medali emas kini mencapai 30 keping.

Sampai Kamis (30/8/2018), Tim Indonesia sudah mengoleksi 89 medali. Dengan rincian, 30 emas, 22 perak, dan 37 perunggu.

Tim Indonesia pun kini bercokol di peringkat keempat klasemen perolehan medali Asian Games 2018.

Perolehan medali Indonesia kali ini sudah melampaui target. Sebelumnya, Indonesia hanya ditargetkan meraih 16 medali emas di Asian Games 2018.

Catatan ini lebih baik ketika Indonesia menjadi tuan rumah Asian Games 1962. Ketika itu, Indonesia hanya meraih 11 medali emas.

 

*Update terkini Asian Games 2018 mulai dari Jadwal Pertandingan, Perolehan Medali hingga informasi terbaru dari Arena Pesta Olahraga Terbesar Asia di sini

2 dari 3 halaman

Amankan 10 Besar

Sukses ini juga bisa melapangkan Indonesia untuk mengamankan posisi 10 besar. Terlebih, beberapa atlet di cabang olahraga tertentu masih berpotensi menyumbang medali emas untuk Indonesia di Asian Games 2018.

Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Imam Nahrawi, merasa bersyukur dengan pencapaian ini. "Terima kasih atas suport dan doa mengawal para pahlawan olahraga Indonesia. Ini pencapaian luar biasa," kata Menpora.

3 dari 3 halaman

Berikut daftar atlet Indonesia yang meraih medali di Asian Games 2018

Emas

1. Taekwondo (Defia Rosmaniar)

2. Wushu (Lindswell)

3. Cycling - MTB Downhill (Tiara)

4. Cycling - MTB Downhill (Mukib)

5. Weightlifting (Eko Yuli Irawan)

6. Paragliding (Hening Paradigma, Jony Efendi, Rony Pratama, Jafro Megawanto, Aris Apriansyah)

7. Paragliding (Japro Megawanto)

8. Sport Climbing (Aries Susanti Rahayu)

9. Rowing (Tanzil Hadid, Muh. Yakin, Rio Rizki, Jefri Ardianto, Ali Buton, Ferdiansyah, Ihram, Ardi Isadi, Ujang Hasbulloh)

10. Tennis (Christoper Rungkat & Aldila Sudiaji)

11. Karate (Arrosyiid Rizki Ardiansyah)

12. Jetski (Aqsa Sutan Aswar)

13. Pencak Silat (Puspa Arum Sari)

14. Pencak Silat (Yola Primadona & Hendy)

15. Pencak Silat (Nunu Nugraha, Asep Wildan Sani, Anggi Faisol Mubarok)

16. Pencak Silat (Aji Bangkit Pamungkas)

17. Pencak Silat (Komang Harik Adiputra)

18. Pencak Silat (Iqbal Chandra)

19. Pencak Silat (Sarah Tria Monita)

20. Pencak Silat (Abdul Malik)

21. Sport Climbing (Aries Susanti, Puji Lestari, Rajiah Salsabilah, Fitriani)

22. Sport Climbing (Suprianto Rindi, Muhammad Inayah, Abudzar Yulianto, Leonardo Veddriq)

23. Badminton (Johathan Christie)

24. Badminton (Kevin Sanjaya Sukamuljo & Marcus Fernaldi Gideon)

25. Pencak Silat (Sugianto)

26. Pencak Silat (Sidan Wilantari & Ni Made Dwiyanti

27. Pencak Silat (Pramudita, Lutfi, Gina)

28. Pencak Silat (Pipit Kamelia)

29. Pencak Silat (Hanifan Yudani)

30. Pencak Silat (Wewey Wita)

Perak

1. Wushu (Edgar)

2. Weightlifting (Sriwahyuni)

3. Paragliding (Rika Wijayanti, Ike Ayu Wulandari, lis Andriana)

4. Badminton (Ginting,dkk)

5. Rowing (Ali Buton, Ferdiansyah, Ihram, Ardi Isadi)

6. Sport Climbing (Puji Lestari)

7. Rowing (Kakan Kusuma, Edwin Ginanjar Rudiana, Sulpianto, Memo)

8. Jetski (Aero Sutan Aswar)

9. Gymnastic (Rifda I)

10. Shooting (Muhammad Sejahtera Dwi Putra)

11. Cycling (I Gusti Bagus Saputra)

12. Cano/Kayak (Alvonsina Monim, Stevani Maysche Ibo, Masripah, Shifa Garnika Nur Karim, Christian Kafolakari, Selvianti Devi Hidayat, Raudani Fitra, Astri Dwijayanti, Fazriah Nurbayan, Ramla B, Since Luthasova Yom, Ririn Puji Astuti)

13. Atletik (Emilia Nova)

14. Cano/TBR (Andri Sugiarto, dkk)

15. Sport Climbing (Aspar Jailolo, Sabri, Pangeran Septo Wibowo Siburian, Muhammad Fajri Alfian)

16. Archery (Diananda Choirunisa)

17. Sepaktakraw (Saipul HM, dkk)

18. Badmiton

(Muhammad Ardianto & Fajar Alfian)

19. Beach Volleyball (Ade Candra Rachman & Mohammad Ashfiya)

20. Skateboard (Jason Denis)

21. Skateboard (Sanggoe Tanjung Darma)

22. Soft Tennis (Albert Alexander Sie)

Perunggu

1. Cycling - MTB Downhill (Nining)

2. Weightlifting (Suratman)

3. Wushu (Achmad Hulaefi)

4. Badminton (Greysia Polii, dkk)

5. Sepaktakraw (Herson Muhammad, dkk)

6. Wushu (Widiyanto Yusuf)

7. Wushu (Riyaya P)

8. Rowing (Julianti & Rokayah)

9. Paragliding (Rika Wijayanti)

10. Sport Climbing (Aspar Jailolo)

11. Rowing (Chelsea Corputty, Wa Ode Fitri R, Julianti, Yayah Rokayah)

12. Jetski (Aqsa Sutan Aswar)

13. Gymnastic Artistic (Agus Prayoko)

14. Sepaktakraw (Herson Muhammad, dkk)

15. Cycling (Wiji Lestari)

16. Karate (Ahmad Zigi Zaresta Yuda)

17. Karate (Cokorda Istri Agung Sanistyarani)

18. Pencak Silat (Rusdana Amri)

19. Cano/TBR (Moch Taufan Wijaya, dkk)

20. Bridge (Lusje Olha Bojoh, Tueje Julita Grace Joice, Lasut Marcella Elvitta Chyntia, Parasian Robert, Asbi Taufik Gautama, Mondigir Bill Roland Goerge)

21. Bridge (Conny Eufke Sumampauw, Andhani Rury, Polii Bert Toar, Hartono Bambang, Karwur Franky Steven, Bojoh Jemmy Boyke)

22. Karate (Jintar Simanjuntak)

23. Atletik (Sapwaturahman)

24. Badminton (Greysia Polii & Rahayu Apriyani)

25. Badminton (Tontowi Ahmad & Liliana Natsir)

26. Beach Volleyball (Juliana & Utami)

27. Badminton (Anthony Sinisuka Ginting)

28. Archery (Riau Ega Agata Salsabilla)

29. Beach Volleyball (Gilang Ramadhan & Danangsyah Yudistira)

30. Skateboard (Pevi Putra Permana)

31. Soft Tennis (Prima Simpati Aji)

32. Soft Tennis (Dwi Rahayu Pitri)

33. Skateboard (Bunga Nyimas)

34. Paragliding (Aris Apriansyah, Joni Efendi, Jafro Megawanto, Hening Paradigma, Roni Pratama)

35. Paragliding (Lis Andriana, Ike Ayu Wulandari, Rika Wijayanti)

36. Kurash (Shifa Khasani Najmu)

37. Kano/Kayak (Riska Andriyani & Nur Meni)

 

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini