Sukses

Catat, Ini Rekayasa Lalu Lintas saat Closing Ceremony Asian Games 2018

Polri akan melakukan pengaturan lalu lintas selama closing ceremony Asian Games 2018.

Liputan6.com, Jakarta Asian Games 2018 akan resmi ditutup pada Minggu (2/9/2019). Closing Ceremony kembali digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno. Beragam hiburan menarik sudah disiapkan panitia.

Tak hanya artis lokal, penyanyi luar negeri juga akan tampil di upacara penutupan Asian Games 2018. Beberapa artis top yang akan turut memeriahkan antara lain Super Junior (Suju) dan iKon dari Korea Selatan, Bunga Citra Lestari, Siti Badriah, Isyana Sarasvati, Denada, hingga Gigi.  

Antusiasme masyarakat Indonesia menyaksikan Closing Ceremony Asian Games 2018 sangat tinggi. Tiket sudah terjual habis dalam waktu singkat.

Banyaknya masyarakat yang akan menonton dan kehadiran para pejabat tinggi Indonesia serta negara sahabat membuat Polri dan TNI akan menerapkan pengamanan ekstra ketat di sekitar SUGBK.

Pengaturan arus lalu lintas akan dilakukan Polri sebelum, selama dan sesudah Closing Ceremony Asian Games 2018. Beberapa ruas jalan di sekitar SUGBK tak bisa dilintasi seperti ketika upacara pembukaan pertengahan bulan lalu.

Bagi anda yang ingin menyaksikan Closing Ceremony Asian Games 2018 di SUGBK ataupun nonton bareng di luar SUGBK ada baiknya memperhatikan ruas jalan yang akan ditutup oleh aparat keamanan agar tidak terlambat tiba di lokasi.

 

* Update Terkini Jadwal Asian Games 2018, Perolehan Medali hingga Informasi Terbaru dari Arena Asian Games 2018 dengan lihat di Sini

2 dari 3 halaman

Senayan dan Sekitarnya

1. Fly Over Senayan dan Ladogi

- Kendaraan dari arah Semanggi diarahkan lurus ke arah Slipi.

- Kendaraan dari arah Slipi diarahkan lurus ke arah Semanggi, tidak ada yang menuju ke arah Jl. Gerbang Pemuda.

2. Pintu FX Sudirman/Jalan Pintu I Senayan

- Penutupan pintu FX Sudirman/Jalan Pintu I Senayan

- Kendaraan dari arah Bundaran Senayan diarahkan lurus ke arah Semanggi

- Pintu masuk FX Sudirman yang melalui Jl. Jend Sudirman dibuka untuk keluar masuk kendaraan dan pintu keluar yang melalui Jl Pintu I Senayan ditutup.

3 Jl Hang Lekir 2

- Arah lalin dari Jl Pakubuwono VI yang menuju ke arah kampus Mustopo diarahkan ke TL Pakubuwono

4. Jl Hang Lekir 1

- Arus lalin dari Jl Mustopo yang menuju ke arah Jl Asia Afrika dibelokkan ke kanan menuju Jl Hang Tuah Raya

 

3 dari 3 halaman

Patal Senayan

5. Perempatan Patal Senayan

- Kendaraan dari arah Jl Patal Senayan 1 yang menuju ke arah Jl Asia Afrika diarahkan berputar balik atau dibelokkan ke kiri arah Jl Senayan 2/Permata Hijau

6. Pertigaaan Tentara Pelajar

- Kendaraan dari Jl Tentara Pelajar yang menuju Jl Patal Senayan diluruskan ke arah Jl Permata Hijau

7. TL Palmerah

- Kendaraan dari arah Mangala Wanabakti diluruskan ke arah Jl Tentara Pelajar dan kendaraan dari Pasar Palmerah dibelokkan ke kanan di TL Palmerah