Liputan6.com, Jakarta - Budaya Indonesia ditampilkan pada upacara pembukaan Asian Para Games 2018 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Sabtu (6/10/2018).
Baca Juga
Advertisement
Rumah adat, rumah ibadah, lagu dan tarian daerah mewarnai opening ceremony Asian Para Games, yang melibatkan sekitar 1.500 penari arahan Jay Subiakto.
Setelah itu penyanyi cilik Shanna Shannon menyanyikan Indonesia Raya, dengan para penari menggunakan bahasa isyarat untuk lirik lagu kebangsaan.
Menyusul kemudian parade dari 42 kontingen yang akan berkompetisi di Asian Para Games.
Â
* Update Terkini Asian Para Games 2018 Mulai dari Jadwal Pertandingan, Perolehan Medali hingga Informasi Terbaru di Sini.
Target Indonesia
Asian Para Games 2018 berlangsung di Jakarta pada 6-13 Oktober. Event ini mempertandingkan 18 cabang olahraga.
Indonesia menargetkan finish tujuh besar dengan raihan 16 medali emas.
Advertisement