Sukses

Siapa Miliarder Pencetak Duit Paling Banyak di Dunia Tahun 2013?

Di antara deretan nama miliarder terkaya dunia yang baru dirilis Forbes, terdapat satu konglomerat yang berhasil meraup paling banyak uang.

Liputan6.com, New York Di antara deretan nama miliarder terkaya dunia yang baru dirilis Forbes, terdapat satu konglomerat yang berhasil meraup paling banyak uang dalam setahun terakhir.

Dia adalah CEO Facebook Mark Zuckerberg yang sukses meraup harta paling banyak dalam kurun waktu satu tahun hingga Maret 2014 versi Forbes.

Seperti dikutip dari Forbes, Rabu (5/3/2014), Zuckerberg berhasil menambah US$ 15,2 miliar pada total kekayaannya menjadi US$ 28,5 miliar tahun ini.

Peningkatan total kekayaan itu dipicu harga saham perusahaan jejaring sosialnya yang meloncak dalam satu tahun terakhir.

Hebatnya, harta Zuckerberg tidak terkuras meski perusahaannya telah menggelontorkan dana gemuk hingga US$ 19 miliar demi mengakuisisi aplikasi chatting Whatsapp. Pembelian itu bahkan mengantarkan dua pendiri Whatsapp ke jajaran miliarder terkaya di dunia.

Berkat aksi akuisisi Zuckerberg, pendiri Whatsapp Jan Koum berhasil menyandang gelar miliarder. Rekannya, Brian Acton juga sukses mencatatkan namanya sebagai miliarder dengan total kekayaan US$ 3 miliar.

Tak hanya meraih prestasi sebagai pencetak uang terbanyak, Zuckerberg juga masih menjadi salah satu miliarder termuda di dunia.

Meski memang kini bos Facebook itu hanya berada di peringkat kedua setelah gadis muda asal Hong Kong yang masih berusia 24 tahun berhasil menggeser posisinya.

Kei Perenna Hoi Ting kini menjadi miliarder termuda di dunia mengalahkan Zuckerberg yang telah berusia 29 tahun. Sayangnya, nama dia tak setenar Zuckerberg dan masih terkesan misterius.

Video Terkini