Liputan6.com, New York - Kesuksesan bukanlah hal mudah yang bisa digapai kapan dan oleh siapa saja. Sejauh ini, orang-orang sukses cenderung berasal dari mereka yang biasa bangun pagi.
Seperti dikutip dari Lifehack.org, Selasa (20/5/2014), presiden Amerika Serikat (AS) mulai dari Franklin D Roosevelt hingga Barack Obama gemar bangun pagi. Tak hanya presiden, para petinggi perusahaan global seperti Chief Executive Officer (CEO) Twitter Jack Dorsey pun juga gemar menjadikan bangun pagi sebagai salah satu resep kesuksesannya.
Apapun motivasinya, tapi kebiasaan bangun pagi ternyata memberikan banyak manfaat bagi pekerjaan maupun bisnis yang tengah dilakoni. Berikut lima alasan mengapa orang sukses gemar bangun pagi:
1. Memiliki lebih banyak waktu
Jika Anda bangun satu jam lebih pagi dan melakukannya setiap hari, tentu lebih banyak waktu yang bisa dimiliki. Pasalnya, terlalu banyak yang terbuang hanya untuk tidur dan tidak menghasilkan apapun.
Ingat, manusia hanya perlu tidur teratur selama enam hingga tujuh jam per malam. Jadi jangan buang-buang waktu Anda demi mencapai kesuksesan yang diharapkan.
2. Lebih aktif
Pagi hari merupakan waktu yang tepat untuk berolahraga. Kegiatan tersebut dapat menambah energi, fokus dan antusias pada serangkaian rutinitas. Berolahraga juga dapat membuat Anda lebih bersemangat sehingga bisa bekerja lebih produktif.
3. Memiliki waktu tenang
Kondisi di rumah kadang tidak memungkinkan Anda untuk memperoleh ketenangan. Jika ingin bermeditasi dan menjauhkan diri dari berbagai gangguan, lakukanlah di pagi hari.
Bangun di pagi hari memberikan banyak waktu agar Anda dapat menjadi lebih kreatif.
4. Dapat menemukan semangat baru
Banyak orang yang terbiasa bangun pagi mengatakan bahwa kebiasaan tersebut meningkatkan inspirasi dan kreativitasnya. Anda akan menemukan semangat baru saat bangun lebih pagi.
5. Dapat mengkonsumsi makanan sehat
Sarapan merupakan makanan yang penting yang sering diabaikan karena tidak sempat. Tergesa-gesa berangkat kerja tak akan memberikan waktu yang cukup untuk fokus.
Dengan memiliki lebih banyak waktu, Anda dapat memperoleh makanan yang lebih sehat yang membuat Anda lebih produktif. (Sis/Gdn)
Advertisement