Liputan6.com, Monaco-Ville Ingin bertemu dengan para miliarder yang memiliki harta berlimpah? Eropa merupakan tempatnya, di mana sejumlah negara menjadi tempat hunian mayoritas miliarder.
Mengutip laman CNN Money, Selasa (5/8/2014), bahkan di beberapa negara di Eropa, tiga dari sepuluh warganya merupakan seorang miliarder. Seperti halnya di Monaco, sebuah negara yang sangat kecil di mana hampir seluruh warganya merupakan miliarder.
Negara yang ukurannya hanya sebesar Central Park New York tersebut menaungi banyak masyarakat berpendapatan sangat tinggi. Negara Eropa berikutnya yang juga menaungi banyak miliarder adalah Swiss.
Advertisement
Di Jenewa, sekitar dua dari setiap 10 orang merupakan miliarder. Selain Eropa, Amerika juga merupakan benua kedua yang menaungi paling banyak miliarder dunia.
New York tercatat sebagai kota yang memiliki paling banyak miliarder di Amerika Serikat (AS). Satu dari setiap 25 warganya tinggal dengan pendapatan yang sangat tinggi.
Sekadar informasi, analisa tersebut dilakukan oleh tim perusahaan peneliti manajemen kekayaan WealthInsight and Spears. Sementara di Asia, China dan Singapura tercatat menyumbangkan paling banyak miliarder di dunia. (Sis/Ndw)