Sukses

Pefindo Ganjar Prospek Bank Danamon Stabil

Persaingan semakin ketat dalam bisnis mikro dan pembiayaan kendaraan dapat mempengaruhi peringkat PT Bank Danamon Tbk.

Liputan6.com, Jakarta - PT Pemeringkat Efek Indonesia (Pefindo) menegaskan peringkat korporasi PT Bank Danamon Indonesia Tbk (BDMN) di peringkat idAA+.

Peringkat ini juga berlaku untuk obligasi perusahaan II/2010 yang beredar. Prospek untuk peringkat itu adalah stabil. Analis Pefindo, Gary Hanniffy menuturkan, peringkat tersebut mencerminkan posisi pasar perusahaan yang sangat kuat, kapitalisasi pasar yang sangat kuat, dan dukungan dari pemegang saham mayoritas perusahaan.

"Namun peringkat itu juga dibatasi oleh ketatnya persaingan dalam bisnis mikro dan pembiayaan kendaraan," ujar Gary, dalam keterangannya yang ditulis Minggu (10/8/2014).

Pemegang saham perseroan pada 30 Juni 2014 antara lain dimiliki oleh Asia Financial Indonesia Pte Ltd sebesar 67,37 persen, 6,46 persen oleh JPMCB-Franklin Templeton Inv, dan 26,17 persen oleh publik.

PT Bank Danamon Tbk mencatatkan penurunan laba bersih sekitar 25 persen menjadi Rp 1,48 tirliun pada semester I 2014.  Sedangkan pendapatan bunga bersih naik 1 persen menjadi Rp 6,74 triliun selama enam bulan pertama 2014. (Ahm/)

Video Terkini