Sukses

BBM Naik, Angkutan Umum Stop Operasi Hari Ini

Aksi penghentian sementara operasional ini merupakan bentuk respons pengusaha terhadap kebijakan pemerintah yang membuat harga BBM naik.

Liputan6.com, Jakarta - Merespon BBM naik, Pengusaha angkutan umum yang tergabung dalam Organisasi Angkutan Darat (Organda) berencana untuk menghentikan sementara pengoperasian angkutan umumnya pada hari ini.

Ketua Organda DKI Jakarta Safruan Sinungan mengatakan aksi penghentian sementara operasional ini merupakan bentuk respons pengusaha terhadap kebijakan pemerintah untuk menaikan harga BBM bersubsidi yang juga dikonsumsi oleh kendaraan umum.

"Kami akan melakukan stop operasi, jadi armadanya tidak keluar dari pool, bukan kita demo di suatu tempat. Ini pernyataan sikap kami," ujarnya saat berbincang dengan Liputan6.com di Jakarta, Rabu (19/11/2014).

Dia mengatakan penghentian operasional ini rencananya akan dilakukan selama satu hari sambil menunggu respon dari pemerintah tentang kejelasan nasib angkutan umum pasca kenaikan harga BBM bersubsidi.

"Akan dilakukan hari ini sambil menunggu reaksi pemerintah terhadap angkutan umum. Ini dilakukan serempak secara nasional. Kalau pemerintah memberikan respon positif akan operasi kembali," lanjutnya.

Respon terhadap BBM naik ini adalah usaha untuk mencari perhatian pemerintah. Meski selama ini angkutan umum sudah bisa hidup dan berkembang sendiri tanpa dukungan pemerintah.

"Tetapi ke depannya tidak bisa demikian. Pemerintah seharusnya bertanggungjawab penuh terhadap transportasi umum. Ini kita harapkan keberpihakan pemerintah pada pengusaha," tandasnya. (Dny/Nrm)