Sukses

Di Negara Ini, Urus Anak Bisa Kuras 85% Penghasilan per Bulan

Secara umum, rata-rata biaya mengurus anak sama dengan rata-rata pendapatan orangtua dalam tiga bulan.

Liputan6.com, New York - Bukan rahasia lagi, mengurus anak tentu membutuhkan biaya yang sangat mahal. Bahkan di Amerika Serikat, biaya mengurus anak dapat menguras 85 persen dari seluruh penghasilan orangtua.
 
Mengutip laman CNN Money, Selasa (8/12/2014), dalam beberapa kasus, biaya mengurus anak dapat menelan hampir seluruh anggaran pengeluaran keluarga. Di banyak kasus, biayanya dapat sangat jauh lebih mahal dibandingkan kuliah.
 
Mengacu laporan kelompok penyedia informasi anak dan orangtua Child Care Aware, menemukan, keluarga yang berada di garis kemiskinan dapat menghabiskan 85 persen dari pendapatannya untuk mengurus anak.
 
Secara umum, rata-rata biaya mengurus anak sama dengan rata-rata pendapatan orangtua dalam tiga bulan.
 
Para orangtua di Massachusetts menghabiskan lebih banyak uang untuk mengurus anak dibandingkan negara bagian lain di Amerika Serikat. Sementara para keluarga di New York memiliki proporsi pendapatan yang lebih besar dari seluruh negeri.
 
Sementara negara bagian yang paling irit dalam mengurus anak adalah Louisiana sekitar 7 persen dari rata-rata pendapatan orangtua.
 
Meski uang menjadi kebutuhan utama dalam mengurus anak, tapi tak sedikit orangtua yang berhenti bekerja demi melakukannya sendiri.
 
Sebanyak 3 dari 10 orangtua berhenti bekerja tahun lalu demi mengurus anak-anaknya. Bahkan mengurus anak dapat menguras uang hingga US$ 3 miliar per tahun.
 
Sejauh ini, dari 30 negara bagian, total mengurus anak setiap tahun telah melampaui biaya pendidikan di perguruan tinggi. (Sis/Nrm)
Video Terkini