Sukses

Konsumen RI Paling Optimistis se-Asia Pasifik

Berdasarkan survei MasterCard, Indonesia didaulat sebagai salah satu negara dengan konsumen paling optimis di kawasan Asia Pasifik

Liputan6.com, Jakarta - Penelusuran terbaru MasterCard yang dirangkum dalam MasterCard Index of Consumer Confidence berhasil mengungkapkan konsumer dengan tingkat optimisme paling tinggi di antara negara-negara kawasan Asia Pasifik.

Berdasarkan survei tersebut, Indonesia didaulat sebagai salah satu negara dengan konsumen paling optimis di kawasan Asia Pasifik, bersama dengan Myanmar dan India.

Meski begitu, MasterCard menemukan adanya sedikit penurunan kepercayaan diri konsumen di wilayah tersebut. Penurunan ini terjadi setelah kawasan ini mencatat skor keyakinan konsumen tertinggi selama lebih dari 10 tahun pada survei sebelumnya di awal 2014.

“Adanya sedikit penurunan keyakinan konsumen di Asia Pasifik merefleksikan pandangan optimisme yang hati-hati. Konsumen di kawasan ini sedang menahan napas mereka menunggu tanda-tanda pertumbuhan dan peluang ekonomi yang stabil," tutur Pierre Burret, Head of Delivery, Quality & Resource Management MasterCard Advisors untuk Eropa, Asia Pasifik, Timur Tengah dan Afrika seperti dikutip dari keterangan tertulisnya, Kamis (5/2/2015).

Myanmar, India, dan Indonesia merupakan pasar yang memiliki konsumen paling optimis, dengan masing-masing 97,2 Poin indeks, 91,6 Poin indeks, dan 90,1 Poin indeks.

Burret menjelaskan, negara berkembang seperti Myanmar, India, dan Indonesia merupakan yang paling optimis karena antisipasi positif terhadap masa depan perekonomian yang lebih cerah. Harapan terhadap pemerintahan baru juga ikut berpengaruh.

"Sebaliknya, negara-negara maju di Asia Timur, seperti Taiwan, Jepang, dan Hong Kong tampak sangat pesimis. Di negara-negara ini, tanda-tanda keinginan untuk pertumbuhan dan peluang jangka panjang terhalangi oleh krisis politik Hong Kong dan pelemahan Yen Jepang yang baru-baru ini terjadi," terangnya.

Sekadar informasi, indeks ini didasarkan pada pada survei yang dilaksanakan antara bulan Oktober - November 2014 pada 8.235 responden berusia antara 18-64 tahun di 16 negara Asia Pasifik. Ini merupakan survei ke 44 mengenai Consumer Confidence yang dilakukan sejak 1993.

Survei The MasterCard Indexâ„¢ of Consumer Confidence telah memiliki rekam jejak indeks keyakinan konsumen selama 20 tahun, yang diperoleh dari 200 ribu wawancara di kawasan Asia Pasifik, Timur Tengah, dan Afrika.

Video Terkini