Sukses

Ekspansi Bisnis, PELNI Kini Punya Minimarket di Manokwari

Toko tersebut berada memanfaatkan Gedung Kantor Cabang PT PELNI di Manokwari.

Liputan6.com, Jakarta - Sebagai perusahaan pelayaran nasional terkemuka di nusantara dengan jaringan sangat luas dari Sabang sampai Merauke, PT Pelayaran Nasional Indonesia (Persero)/PELNI merambah bisnis ritel di luar Jawa.

Melalui anak perusahaan PT Sarana Bandar Nasional (SBN) PELNI  yang bergerak dibidang trading dan logisitIk, BUMN pelat merah ini mengembangkan sayap bisnis dengan membuka perdana Gerai PELNImart di Manokwari, Papua  Barat. Toko tersebut berada memanfaatkan Gedung Kantor Cabang PT PELNI di Manokwari.

Ide membuka PELNImart tercetus ketika rapat pimpinan (Rapim) PT. PELNI yang dihelat di atas KM. Kelud dalam perjalanan Jakarta-Batam-Medan (19 sd 21/9-2014). Ide yang dicetuskan Dirut PT PELNI Sulistyo Wimbo Hardjito itu direspons positif manajemen anak perusahaan, PT SBN dan PT PIDC.

“Anak perusahaan sangat respons dan PT SBN  segera  menghubungi  jaringan bisnis  untuk suplai barang. Bangunan memanfaatkan kantor cabang atau rumah dinas yang tersebar di hampir semua pulau di nusantara. Jadilah PELNImart,” terang Dirut Sulistyo Wimbo Hardjito, Sabtu (4/4/2015).

Pembukaan PELNImart di luar Jawa sangat membantu pemerintah dan masyarakat khsusnya di Indonesia Timur yang memerlukan pasokan kebutuhan pokok dan barang strategis.

PELNI memiliki kapal penumpang yang dapat pula membawa kontainer dengan trayek seluruh pulau di nusantara. Kapal dapat dimanfaatkan untuk mengangkut barang-barang kebutuhan pokok masyarakat di  Indonesia Timur. Rumah dinas dan Kantor cabang dapat dioptimalkan.

“Jadi ini merupakan kolaborasi antara peluang dan sumber daya. Perusahaan berupa kapal serta aset yang dimiliki PELNI,” tambah Wimbo yang juga mantan Direktur Komersial PT KAI itu.

Gerai perdana PELNImart  di Manokwari akan diikuti Gerai berikutnya di Sorong dan Jayapura yang akan dibangun dalam bulan April 2015 ini. Dengan demikian gerai PELNImart diharapkan dapat membantu memperlancar distribusi dan membantu pemerintah menyeimbangkan harga di Indonesia Barat dan Indonesia Timur.

Ke depan PELNImart dapat dikembangkan ke pulau-pulau terluar dan terpencil yang disinggahi kapal PELNI  yang saat ini  belum terjamah toko modern. (Yas/Nrm)