Liputan6.com, Jakarta - PT Kereta Api Indonesia (KAI) akan menyediakan tambahan 18.760 tempat duduk per hari untuk mengantisipasi lonjakan penumpang menyambut Perayaan Idull Fitri mendatang.
Direktur Utama PT KAI Edi Sukmoro mengatakan, pembelian tiket kereta tambahan tersebut akan dibuka serentak 60 hari sebelum lebaran.
"Pada operasi lebaran akan datang, PT KAI menyediakan kereta tambahan kereta tambahan ini nanti akan kita sampaikan H-60," kata Edi di Kantor Jakarta Selasa (21/4/2015).
Edi menambahkan, tambahan kereta nantinya bisa memberikan 18.760Â tempat duduk per hari yang dijual 10 hari sebelum lebaran (H-10) dan 10 hari setelah lebaran (H+10).
Baca Juga
"Sama seperti tahun lalu, ada 15 kereta api tambahan yang kami siapkan," tuturnya.
Advertisement
Dia menyebutkan, 15 kereta api tersebut terdiri dari tujuh kereta ekonomi, tujuh kereta eksekutif, satu kereta non subsidi untuk semua jurusan di Jawa Tengah dan Timur.
"Jadi total 15 KA tambahan. Tapi tadi H-10 yang sudah habis, sebenarnya hari tertentu masih ada tempat duduk jenis tujuan tertentu karena kita catat masih ada tempat duduknya," pungkasnya. (Pew/Ndw)