Sukses

5 Cara Lawan Malas Kerja di Hari Senin

Senin seringkali menjadi musuh banyak orang, apalagi bagi mereka yang bekerja.

Liputan6.com, Jakarta - Senin seringkali menjadi musuh banyak orang, apalagi bagi mereka yang bekerja. Bahkan banyak pegawai yang merasa malas menghadapi setumpuk pekerjaan di awal pekan tersebut.

Terlebih, setelah dua hari sebelumnya menyegarkan diri dengan berbagai kegiatan di luar pekerjaan.

Seperti dilansir dari laman magforwomen.com, Senin (4/5/2015) menghabiskan liburan yang menyenangkan, bisa membuat Anda malas menghadapi awal pekan apalagi pergi ke kantor.

Namun hal ini sebenarnya bisa diatasi. Buktinya sebagian orang masih bisa menikmati hari Senin-nya.

Untuk membuat Anda menikmatinya juga, berikut lima tips yang bisa dicoba mulai dari sekarang:

1. Buatlah rencana lebih awal untuk pekan depan

Sebelum menikmati libur akhir pekan, baiknya Anda sudah terlebih dulu menyiapkan segala kebutuhan kerja untuk Senin nanti. Melakukan hal-hal menyenangkan dengan keluarga atau teman tanpa memikirkan pekerjaan akan membuat Senin Anda lebih lancar.

2. Tentukan tujuan kerja mingguan

Baik pribadi maupun urusan kerja, tentukan tujuan Anda selama satu minggu ke depan. Saat Anda merasa hari Senin akan membosankan, pikirkanlah apa yang ingin Anda capai selama satu minggu tersebut. Jika banyak bisa Anda raih, mengapa harus bermalas-malasan?

2 dari 2 halaman

Selanjutnya

3. Dengarkan musik saat pergi ke kantor

Mendengar musik bisa jadi cara praktis dan ampuh untuk menyegarkan Anda di awal pekan. Pilihlah lagu-lagu `fresh` yang bisa membuat Anda termotivasi dan terinspirasi. Dengan mendengar musik di pagi hari, Anda bisa menikmati sisa hari kerja Anda.

4. Tidur cukup di Minggu malam

Kebanyakan alasan orang enggan menghadapi hari Senin adalah karena kurang tidur di malam harinya. Lalui hari Sabtu dengan berbagai kegiatan menghibur. Sementara pada Minggu, Anda bisa menenangkan tubuh dan pikiran di rumah. Beristirahat cukup di Minggu malam bisa jamin Senin pagi Anda menyegarkan dan jauh dari kata bosan.

5. Sebelum bekerja, berbincanglah dengan orang yang dicintai

Orang yang dicintai tak selalu harus pacar atau suami/istri Anda, bisa jadi anak atau orang tua. Sebelum berangkat kerja, berbincang ringan dengan mereka dapat membuat Anda lebih bersemangat menjalani hari. Anda tak perlu bicara langsung, tapi bisa juga lewat pesan singkat. (Sis/Ndw)

Video Terkini