Sukses

Mendag Tak Tahu Ada Beras Mengandung Plastik

Menteri Pedagangan Rachmat Gobel mengaku belum mengetahui peredaran beras plastik di masyarakat.

Liputan6.com, Jakarta - Menteri Pedagangan Rachmat Gobel mengaku belum mengetahui peredaran beras plastik di masyarakat. Pihaknya akan segera menelusuri sumber beras tersebut.

Dia mengaku belum mengetahui peredaran beras tersebut, ia mendapat kabar dari pemberitaan media. Karena itu, akan melakukan pengecekan terlebih dahulu untuk memastikan kebenarannya.

"Kan ada pengaduan, saya musti cek. Apakah betul ada itu atau tidak? Itu beras apa, saya belum tahu beras plastik. Saya tahunya dari kawan media semua," kata Rachmat di kantor Kementerian Perdagangan, Jakarta, Selasa (19/5/2015).

Menurut dia, peredaran beras plastik sangat berbahaya jika sampai dikonsumsi. Untuk itu, pihaknya akan mengatasinya dengan mencari asal beras tersebut.

"Itu kan bisa mempengaruhi kesehatan dan harus kita tindak dan segera diatasi," ungkapnya.

Rachmat mengungkapkan, akan mengirim bawahnya untuk menelusuri beras plastik tersebut. Pasalnya, saat ini instasinya belum menerbitkan izin ekspor beras.

"Makanya saya tugaskan dirjen (direktur jenderal) untuk melakukan pengecekan di lapangan. Yang dikatakan beras plastik itu seperti apa, dan siapa yang melakukan impor. Menurut saya, tidak ada yang melakukan impor, karena sampai sekarang kita belum mengeluarkan izin impor beras," pungkasnya. (Pew/Ndw)