Sukses

33 SPBU di Jawa Timur Sudah Jual Pertalite

Pertamina telah meluncurkan produk bahan bakar minyak (BBM) terbaru yaitu Pertalite pada 24 Juli 2015

Liputan6.com, Surabaya - PT Pertamina (Persero)‎ telah meluncurkan produk bahan bakar minyak (BBM) terbaru yaitu Pertalite pada 24 Juli 2015. Pertalite adalah BBM non subsidi dengan kualitas di atas Premium dan di bawah Pertamax Cs.

Dibanderol Rp 8.400 per liter, Pertalite kini sudah bisa ditemui di 101 SPBU yang tersebar di Pulau Jawa. Dari 101 SPBU tersebut, terdapat 33 SPBU yang berada di Surabaya, Gresik, Mojokerto dan Sidoarjo.

Rencananya BUMN energi itu akan melakukan uji pasar selama dua bulan. GM Pertamina Marketing Operation Region V, Ageng Giriyono menjelaskan, uji pasar ini untuk mengetahui seberapa jauh respons pasar dan konsumen terhadap Pertalite.

"Kalau Surabaya, seluruh SPBU sudah menjual semua mulai hari ini. Tetapi kalau 3 kota lain sekitar Surabaya, seperti Mojokerto, Gresik dan Sidoarjo baru beberapa SPBU saja," tuturnya, Jumat (24/7/2015).
‎
Diketahui, Pertalite merupakan varian baru produk non subsidi pertamina yang diharapkan lebih banyak pilihan kepada konsumen. Langkah ini terinspirasi oleh perkembangan teknologi kendaraan di Indonesia.

Dengan memiliki level Research Octane Number (RON) 90, Partelite membuat pembakaran pada mesin kendaraan dengan teknologi lebih baik dibandingkan dengan premium yang memiliki RON 88. Pertalite sesuai untuk digunakan kendaraan bermotor roda dua hingga kendaraan Multi Purpose Vehicle (MPV) ukuran menengah.

"Kalau kualitas memang lebih baik dari Premium, tetapi masih di bawah Pertamax," terangnya.‎

Berikut daftar SPBU di Jawa Timur yang jual Pertalite:

1. SPBU 54601100, Jl. Raya Ngagel 185, Kec Wonokromo, Surabaya.

2. SPBU 5460146,  Jl Arief Rachman Hakim, Sukolilo, Surabaya.

3. SPBU 5460192, Jl Tegalsari No 43-45 Surabaya.

4. SPBU 5460143, Jl Indrakila No 1A, Surabaya.

5. SPBU 5460188, Jl Sulawesi No 8, Surabaya.

6. SPBU 5460123, Jl Arjuno, Surabaya.

7. SPBU 5460180, Jl. A Yani 204, Surabaya.

8. SPBU 5460213, Jl Mayjen Sungkono No 47, Surabaya.

9. SPBU 5160165, Jl Jemursari No 113-123, Surabaya.

10. SPBU 5160177, Jl. DR. Sutomo No 87-89, Surabaya.

 

2 dari 2 halaman

SPBU

 

11. SPBU 5460167, Jl. Diponegoro No. 221, Surabaya.

12. SPBU 54601101, Banjar Sugian no 1 Surabaya.

13. SPBU 54601113, Jl Raya Merr, Kalijudan, Surabaya.

14. SPBU 54601102, Nginden Semolo 80, Surabaya.

15. SPBU 5460191, Jl. Rajawali No.24 Surabaya.

16. SPBU 5460185, Jl Pandugo No 84, Rungkut, Surabaya.

17. SPBU 5460190,  Jl. Sumatra No 25-29, Surabaya.

18. SPBU 5460269, Jl. Klampis Jaya No 19, Surabaya.

19. SPBU 5460252, Jl. Rungkut Industri Raya No 10, Surabaya.

20. SPBU 5460255, Jl. Raya Menganti 772, Surabaya.

21. SPBU 5461101, Jl. DR Wahidin Sudiro Husodo 124, Gresik.

22. SPBU 5461104, Jl. Veteran, Gresik.

23. SPBU 5461232, Jl. Raya Surabaya- Mojokerto km 43 Sidoarjo.

24. SPBU 5461264, Jl Buduran 101, Sidoarjo.

25. SPBU 5461255, Jl. Raya Tropodo 9 Kec Waru, Sidoarjo.

26. SPBU 5461249, Jl. Mayjend Sungkono No 11-13, Sidoarjo.

27. SPBU 5461206, Desa Tanggulangin, Sidoarjo.

28. SPBU 5461223, Jl Raya Kletek-Taman-Sepanjang, Sidoarjo.

29. SPBU 5461229, Desa Kedensari, Kecamatan Tanggulangin, Sidoarjo.

30. SPBU 5461248, Tol km 25, Desa Jumput Rejo, Sidoarjo

31. SPBU 5461262, Jl Brebek Industri III, Sidoarjo.

32. SPBU 5461304, Jl. RA. Basuni, Mojokerto.

33. SPBU 5461327, Desa Jasem, Kecamatan Ngoro, Mojokerto.

(Dian/Ndw)