Sukses

AirAsia Bakal Pangkas Rute Domestik Gara-gara Rupiah

Mayoritas mata uang asing relatif lebih stabil dibanding rupiah.

Liputan6.com, Jakarta - Nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika Serikat (AS) yang menembus level Rp 13.500 ikut memukul industri penerbangan di dalam negeri. AirAsia salah satunya.

Presiden Direktur PT Indonesia AirAsia Sunu Widyatmoko mengatakan, untuk mengantisipasi hal ini, pihaknya akan mengurangi porsi penerbangan domestik dan menambah penerbangan internasional.

"Bagaimana kita melakukan sesuatu yang bisa kita kontrol, kita kurangi yang domestik dan perbanyak internasional," ujarnya di Jakarta, seperti ditulis Sabtu (1/8/2015).

Dia menjelaskan, dalam kondisi seperti saat ini, perusahaan harus mendapatkan mata uang asing lebih banyak. Pasalnya mayoritas mata uang asing relatif lebih stabil dibanding rupiah. Oleh karena itu pihaknya akan memperkuat rute internasional untuk mendapatkan mata uang asing lebih besar.

"Kita butuh pemasukan dalam valas, makanya butuh tambahan rute internasional. Sekarang (penerbangan) domestik 35 persen, kita kurangi jadi 30 persen lebih sedikit," lanjutnya.

Menurut Sunu, dengan menambah rute internasional ini juga diharapkan akan sejalan dengan program pemerintah untuk meningkatkan jumlah kunjungan wisatawan asing dan kebijakan tambahan bebas visa bagi 30 negara.

"Selain itu juga membawa inbound turis, jadi sesuai dengan program pemerintah yang membebaskan visa. Dengan pelemahan ini saya tidak melihat itu dari sisi negatif tapi ada peluang yang harus kita raih," jelasnya.

Selain itu, dalam kondisi rupiah melemah seperti saat ini, bukan hanya membawa dampak pada industri penerbangan, tetapi juga pada industri lain. Oleh karenanya, Sunu juga meminta agar pemerintah segera mengambil langkah yang bisa memperkuat rupiah.

"Semua bisnis yang pakai mata uang dolar pasti berat. Saya berharap pemerintah melakukan di samping stimulus fiskal juga agar bisa rupiah menguat. Saya tahu ini efek dolar menguat hampir kepada seluruh mata uang. Hanya saja saya berharap pemerintah bisa lakukan sesuatu," tandas dia. (Dny/Nrm)

Video Terkini