Liputan6.com, Jakarta - ‎Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Rini Soemarno memerintahkan kepada bank-bank BUMN untuk mendukung pemberdayaan warga-warga pesisir. Hal tersebut diungkapkan Rini setelah ia mengunjungi wilayah Muara Angke, Jakarta Utara.
"Saya tadi bicara dengan Dirut BNI, dan harapannya bisa dilakukan bank-bank lain untuk bagaimana mendorong pemberdayaan mikro finance masyarakat sini, karena banyak yang bikin ikan asin pas perjalanan ke sini itu tadi," kata Rini di Jakarta, Sabtu (8/8/2015).
Baca Juga
Saat ini warga-warga Muara Angke memproduksi ikan asin, namun dalam proses produksinya dinilai kurang menjaga kebersihan. Pasalnya, ikan asin tersebut dijemur di atas tumpukan sampah.
Advertisement
Untuk membudayakan tidak membuang sampah sembarangan, Rini bersama BNI juga telah mencanangkan program 'Senyum Hijau Kampung Angke' dengan slogan pungut sampah ganti dengan pohon‎.
‎"Ini merupakan langkah awal kita untuk perubahan, dengan memungut sampah dan diganti dengan menanam pohon diharapkan 10-20 tahun lagi tempat ini jadi teduh, tidak lagi banyak sampah," tegas Rini.
‎Seperti diketahui pada tahun 2011, terdapat 60 mitra binaan BNI yang mendapatkan bantuan Kredit Usaha Rakyat (KUR) dan Kredit Kemitraan senilai lebih dari Rp 2,3 miliar, dimana seluruh kredit tersebut sudah dilunasi pada tahun 2014.
Dengan track record pembinaan masyarakat yang cukup baik tersebut, menurut Rini jadi satu nilai positif bagi perbankan terutama BNI untuk melanjutkan program pemberian fasilitas kredit tersebut. (Yas/Ndw)