Sukses

Pengusaha Prediksi BI Rate Tetap 7,5%

Ketua Umum Apindo Haryadi Sukamdani memperkirakan BI akan mempertahankan tingkat suku bunga acuan di level 7,5 persen.

Liputan6.com, Jakarta - Ketua Umum Asosiasi Pengusaha Indonesia (Apindo) Haryadi Sukamdani memperkirakan Bank Indonesia (BI) akan mempertahankan tingkat suku bunga acuan (BI rate) di level 7,5 persen dalam Rapat Dewan Gubernur (RDG) hari ini.

‪"BI rate tetap ya rasanya. Harus hati-hati artinya dalam situasi konservatif saja nggak bisa prediksi. Kalau nggak naik pun, pokoknya pertahankan jangan naik dari 7,5‬ persen," ujarnya di kawasan Kuningan, Jakarta, Selasa (18/8/2015).

Meski demikian, dia berharap BI mau menurunkan tingkat suku bunga acuannya. Menurut dia, level BI rate saat ini yang bertahan pada angka 7,5 persen terlalu tinggi sehingga sulit mendorong sektor usaha.

"Kita berharap ya diturunkan karena itu kan tinggi. Tapi kita juga menyadari kalau itu turun nanti sinyalnya ditangkap pasar akan beda. Begitu dia turun rupiah akan semakin nggak karuan karena sekarang saja sudah begini," lanjut dia.

Di samping itu, dia juga berharap kondisi ekonomi kembali normal ditengah buruknya kondisi makro saat ini. Terlebih lagi kondisi regional juga sedang memburuk lantaran ekonomi Jepang tengah mengalami kontraksi, ada insiden bom di Thailand serta kondisi perpolitikan Malaysia.

"Ini kan di regionalnya sendiri aja ada banyak masalah. Perlu perkuatan fundamental di dalam negeri yang bisa kita lakukan. Bagaimana mengendalikan impor lalu bagaimana mendorong upaya ekspor terutama dalam kaitan perjanjian multilateral dan bilateral," tandasnya. (Dny/Ndw)

Video Terkini