Sukses

Ingin Jadi Pemimpin Handal? Ikuti Tips Ini

Ini lima tips yang dapat dilakukan saat mendapatkan amanah menjadi pemimpin.

Liputan6.com, Jakarta - Ketika menjadi seorang pemimpin, banyak orang merasa takut dirinya akan melakukan kesalahan. Ketika menjadi karyawan biasa, kinerja Anda mungkin dinilai secara individu. Namun saat menjadi seorang pemimpin mungkin Anda sedikit merasa cemas karena ketika kinerja seorang pemimpin tidak memberikan hasil yang nyata, hal itu berpotensi menciptakan ketegangan internal.

Mendengar hal itu, Anda tidak perlu cemas. Berikut ini adalah lima tips yang sebaiknya Anda lakukan saat Anda mendapat amanah menjadi seorang pemimpin, dilansir dari entrepreneur, Kamis 1/10/2015 :


1. Terangkan arti sukses bagi Anda

Ini dia perbedaan antara karyawan dan pengusaha dalam meraih kesuksesan.

 

Coba tuliskan Arti sebuah kesuksesan bagi Anda pada kertas post it, dan pastikan anggota tim dapat membacanya. Hal ini akan membuat tim menjadi lebih fokus, dan mudah bagi Anda dan tim untuk mengingatnya.

 

2. Menetapkan ekspektasi yang jelas

Ini dia alasannya kenapa karyawan muda sering diberhentikan dari pekerjaannya.

 

Menetapkan harapan adalah hal penting bagi seorang pemimpin, namun hal tersebut sering diabaikan. Para karyawan atau anggota tim membutuhkan pemahaman yang jelas tentang apa yang diharapkan dari dirinya, terutama karyawan yang baru dalam sebuah perusahaan.

 

3. Anda tidak tahu segalanya

Ilustrasi. Foto: news.byu.edu

Sebagai seorang pemimpin Anda tidak harus ahli dalam berbagai bidang. Jika Anda senang mengandalkan orang lain, dan memperkuat bidang keahlian mereka, maka tim Anda akan semakin kuat.


4. Membantu memecahkan masalah

Kadang menerima jabatan baru membuatmu 'stress' dan enggak tahu bagaimana harus bertindak.

Bisnis efisien adalah ketika tim Anda dapat secara efektif dapat memecahkan masalah sehari-hari yang muncul. Meskipun demikian, hadiah terbesar yang dapat Anda berikan pada mereka adalah dengan bersikap tenang dan bersedia membantu saat dibutuhkan.

 

5. Ajukan pertanyaan cerdas

Berikut tiga tips agar tampil meyakinkan saat melakukan presentasi.

Ajukanlah pertanyaan terbuka kepada para anggota tim. Dengan begitu, Anda telah memberdayakan tim Anda untuk menciptakan solusi-solusi inovatif.

 

Â