Liputan6.com, Jakarta - Setiap orang pasti memiliki mimpi. Namun mimpi itu kadang terpendam karena banyak faktor seperti keterbatasan waktu tempat dan juga lainnya. Padahal semestinya, batas-batas tersebut bisa Anda terobos.
Seperti dikutip dari, lifehack.org, Selasa (22/12/2015), banyak orang akan menyesal di kemudian hari karena tak mampu lagi meraih mimpi mereka. Untuk menghindari hal tersebut Anda harus menemukan gairah hidup Anda, mengambil risiko sehingga mimpi bisa tercapai.
Di bawah ini terdapat 5 hal yang perlu Anda ingat menggapai impian dan tujuan hidup Anda:
1. Bertanggung jawab untuk hidup Anda
Anda harus mengambil tanggung jawab dengan pribadi Anda. Jika Anda memiliki mimpi, Anda harus terus mencoba mengejarnya. Jangan sampai impian tersebut hilang begitu saja karena kesibukan Anda. Oleh sebab itu ada baiknya Anda dapat menulis di selembar kertas, apa perasaaan Anda, dan semua tentang aspek hidup Anda. Hal ini dapat membantu Anda mendapatkan kejelasan dimana masalah Anda. Dengan mengetahui masalah tersebut maka akan bisa juga dipecahkan satu demi satu untuk mencapai mimpi Anda.Â
2. Membuat perubahan
Jika Anda sedang menunggu waktu yang tepat untuk membuat perubahan besar, Anda sangat keliru. Perubahan bisa dilakukan kapan saja dan itu tergantung kepada diri Anda sendiri. Anda harus mulai dengan membuat yang terbaik dari situasi sebelumnya. Anda akan menemukan ruang gerak untuk membuat suatu perubahan dan dengan begitu mimpi Anda akan tercapai.
3. Hadapi ketakutan Anda
Seringkali kita tidak sadar kehilangan mimpi kita karena didorong oleh lingkungan sekitar yang memprihatinkan. Untuk mengatasinya, Anda dapat meluangkan waktu untuk berpikir tentang hasil yang terburuk dari apa yang Anda lakukan. Dengan begitu Anda akan terkejut terdapat energi baru untuk mengatasi berbagai masalah yang harus dihadapi untuk mencapai mimpi.
4. Hindari stres
Jangan membuat hidup Anda menjadi stres. Sebuah pengalaman pebisnis akan menemukan stimulus untuk pertumbuhan yang dinamis.
5. Tetapkan tujuan
Sering kali kita menerima penolakan, untuk menetapkan tujuan kita berhasil. Jadilah orang yang memiliki kekuatan, ketika kita tahu siapa diri kita, apa yang ingin kita lakukan dan kita datang secara alami untuk tujuan hidup kita. (Apr/Gdn)
**Ingin berbagi informasi dari dan untuk kita di Citizen6? Caranya bisa dibaca di sini
**Ingin berdiskusi tentang topik-topik menarik lainnya, yuk berbagi di Forum Liputan6
Â
Ingin Evaluasi Investasi Akhir Tahun? Simak Video Berikut:
Advertisement