Liputan6.com, Jakarta - PT Freeport Indonesia telah menawarkan saham ke pemerintah Indonesia. Saham yang ditawarkan sebesar 10,64 persen dengan nilai US$ 1,7 miliar.
Direktur Jenderal Mineral dan Batubara Kementerian Energi Sumber Daya Mineral (ESDM), Bambang Gatot mengatakan, Freeport telah melayangkan surat penawaran saham sebesar 10,64 persen sesuai dengan Peraturan Pemerintah Nomor 77 Tahun 2014. Penawaran tersebut dilakukan sehari sebelum batas waktu penawaran habis, yang jatuh Kamis (14/1/2016) ini.
Baca Juga
"Mereka telah menawarkan sahamnya sesuai dengan kewajiban dalam Peraturan Pemerintah Tahun 2014 dimana mereka harus menawarkan 10,64 persen," kata Bambang.
Advertisement
Berita itu menjadi berita paling dibaca di kanal bisnis Liputan6.com pada Jumat (15/1/2016) pagi. Selain itu ada beberapa berita paling populer lain di pagi ini. Berikut daftarnya seperti dirangkum dalam Top 3 bisnis.
1. Freeport Tawarkan Saham ke Pemerintah Senilai Rp 23 Triliun
PT Freeport Indonesia telah menawarkan saham ke pemerintah Indonesia . Saham yang ditawarkan sebesar 10,64 persen dengan nilai US$ 1,7 miliar.
Direktur Jenderal Mineral dan Batubara Kementerian Energi Sumber Daya Mineral (ESDM), Bambang Gatot mengatakan, Freeport telah melayangkan surat penawaran saham sebesar 10,64 persen sesuai dengan Peraturan Pemerintah Nomor 77 Tahun 2014. Penawaran tersebut dilakukan sehari sebelum batas waktu penawaran habis, yang jatuh Kamis (14/1/2016) ini.
"Mereka telah menawarkan sahamnya sesuai dengan kewajiban dalam Peraturan Pemerintah Tahun 2014 dimana mereka harus menawarkan 10,64 persen," kata Bambang.
Selengkapnya baca di sini
2. Dampak Ledakan di Sarinah Terhadap Ekonomi
Di tengah pelaku pasar keuangan menantikan pengumuman suku bunga acuan/BI Rate pada Kamis 14 Januari 2016, masyarakat Jakarta dikejutkan dengan ledakan yang terjadi di Sarinah, Jakarta Pusat.
Ada enam ledakan yang terjadi di depan Starbucks, dekat pusat perbelanjaan Sarinah, Jakarta Pusat. Berdasarkan surat edaran dari Polda Metro Jaya, kejadian ledakan tersebut terjadi pada pukul 10.00 WIB yang berasal dari bom rakitan.
Akibat ledakan itu membuat kondisi Jakarta dinyatakan berstatus siaga I. Status tersebut diberlakukan sejak pukul 11.00 WIB tadi. Kondisi tersebut berlangsung hingga waktu yang belum ditentukan. Hal ini tentu berdampak terhadap kegiatan ekonomi dan pasar keuangan.
Selengkapnya baca di sini
3. Ini Kalung Berlian Penuh Skandal, Harga Dibayar Nyawa
Kalung, gelang, anting-anting, dan berbagai jenis perhiasan lain selalu menjadi daya tarik tersendiri bagi para wanita pencintanya. Namun ternayata, perhiasan tak hanya menjadi sumber kesenangan tapi bisa membawa petaka bagi pemiliknya.
Bahkan ratu Prancis yang terakhir, Marie Antoinette harus membayar kalungnya dengan nyawa. Kalung yang tercatat sempat menjadi miliknya itu memang terdiri dari berbagai batu permata dan berlian yang mewah.
Tentu saja, kala itu, kalung itu mampu menarik perhatian Antoinette yang dikabarkan sangat gila akan kemewahan dan gemar berpesta. Sayangnya, kalung itu pula yang menyeretnya pada hukuman mati.
Pada 2007, kalung yang sempat menjadi barang curian itu dikabarkan terjual seharga US$ 3,7 juta atau Rp 51,5 miliar (kurs: Rp 13.912/US$) di suatu acara lelang. Penasaran dengan kisah lengkap dibalik kalung mahal milik kerajaan tersebut?
Selengkapnya baca di sini