Sukses

AP I Bangun Gudang Logistik Bertaraf Internasional

Bali logistics parks diharapkan dapat memperlancar arus barang serta dorong pertumbuhan sektor jasa logistik.

Liputan6.com, Kuta - PT Angkasa Pura I membangun fasilitas pergudangan dan logistik bertaraf internasional tak jauh dari Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai. Pembangunan gudang itu berkat sinergi PT Angkasa Pura Properti dan PT Angkasa Pura Logistik.

Presiden Direktur PT Angkasa Pura I, Sulistyo Wimbo Hardjito berharap kompleks pergudangan dan logistik yang dibangun di atas lahan seluas 1,6 hektar dengan luas bangunan 7.200 meter persegi diharapkan dapat memperlancar arus barang serta mendorong tumbuhnya sektor jasa logistik dan pariwisata di Bali.

Dengan begitu, Sulistyo berharap prakarsa ini dapat dijadikan sebagai batu pijakan dibangunnya fasilitas pergudangan serupa untuk mengintensifkan penyebaran logistik di wilayah Indonesia bagian timur.

"Kompleks pergudangan dan logistik ini kita beri nama Bali Logistics Park yang terdiri dari delapan unit gudang. Masing-masing gudang seluas 960 meter persegi dan dilengkapi dengan lantai meizanine seluas 150 meter persegi di setiap unitnya," tuturnya di sela peresmian Bali Logistics Park di Kuta, Jumat (5/2/2016).

Sementara itu, Direktur Utama PT Angkasa Pura Properti, Miduk Situmorang memaparkan, Bali Logistics Park dilengkapi dengan satu kantor pengelola sebagai fasilitas penunjang.

Ia menjelaskan, masa pembangunan Bali Logistics Park menghabiskan waktu selama sembilan bulan sejak Maret hingga Desember 2015. Bali Logistics Park, kata dia, didesain bergaya Bali tropis modern.

"Nilai investasinya senilai Rp 46 miliar dan murni uang perusahaan. Kami berharap Bali Logistics Park akan menambah nilai pelayanan Angkasa Pura I, khususnya Bandara I Gusti Ngurah Rai, serta menjawab kebutuhan fasilitas pergudangan bagi para customer dan pelaku bisnis," ujar Miduk.

Angkasa Pura Logistik Operasikan Bali Logistics Park

Pada kesempatan sama, Direktur Utama PT Angkasa Pura Logistik, Irwan Garniwa memaparkan, Bali Logistics Park akan dioperasikan oleh institusinya yang bergerak di bidang supply chain dengan standar internasional.

Bali Logistics Park memiliki dukungan keamanan 24 jam, sistem pencegahan kebakaran, lebih dari 150 kamera pengawas atau CCTV, area kantin, lahan parkir luas serta akses bongkar muat barang yang mampu melayani truk 40 feet. Selain itu, Bali Logistics Park juga dilengkapi dengan dock leveler yang memudahkan proses bongkar muar dengan forklift.

Dengan struktur berdaya topang 5.000 kilogram per meter persegi, Bali Logistics Park dioperasikan menggunakan teknologi warehouse management system yang memudahkan pengguna untuk menata dan menyimpan barang-barangnya dengan akurat.

Pelanggan dapat memilih untuk mengelola sendiri penyimpanan dan distribusi pada lot-lot gudang yang tersedia atau menyimpan produknya dalam satuan palet di salah satu gudang konsol yang dikelola langsung oleh PT Angkasa Pura Logistik.

"Bali Logistics Park adalah kompleks pergudangan terbaik dan tercanggih di kawasan Indonesia bagian tengah dan timur yang kami kelola. Dengan dibukanya Bali Logistics Park ini, maka para pelaku usaha tidak akan ragu untuk melakukan ekspansi distribusi barang ke Bali. Ke depan, kami telah merancanakan untuk mengoperasikan fasilitas seperti ini di Surabaya," tutur Irwan. (Dewi D/Ahm)

 

Video Terkini