Sukses

5 Pertanyaan Wawancara Unik Ala CEO Sukses Dunia

Beberapa CEO sukses dari berbagai perusahaan besar dunia ternyata memiliki caranya sendiri dalam memilih kandidat yang pas.

Liputan6.com, Jakarta - Proses wawancara kerja merupakan salah satu tahap yang biasanya paling ditakuti para pelamar. Rasa gugup dan cemas kerap menghantui. Hal ini bisa bertambah parah apabila nantinya pelamar juga harus berhadapan dengan bos besar atau CEO di perusahaan tersebut.

Beberapa CEO sukses dari berbagai perusahaan besar dunia ternyata memiliki caranya sendiri dalam memilih kandidat yang pas.  Mereka sering mengajukan sejumlah pertanyaan yang bisa dibilang unik. Apa saja?

Berikut ulasannya seperti dilansir dari laman Business Insider, Jumat (19/2/2016). Apa saja?

Richard Branson:

"Hal menarik apa yang tidak dapat Anda masukan dalam CV?"

Bos besar dari Virgin Group ini bukanlah sosok yang senang akan proses wawancara kerja pada umumnya. Ia lebih senang menggali kemampuan kandidat tidak hanya dari CV yang dimiliki.

Itulah mengapa ia sering mengajukan pertanyaan tersebut agar mengetahui nilai tambah apa yang dimiliki oleh kandidat tersebut.

Tony Hsieh:

"Dalam skala 1 – 10, seberapa aneh diri Anda?"

Tony Hsieh merupakan CEO dari perusahaan lini pakaian dan sepatu besar yang bermarkas di Las Vegas. Ia mengungkap bahwa pertanyaan tersebut sebenarnya ditujukan untuk melihat bagaimana potensi unik yang ada di diri pelamar.

Ia tidak terlalu mempermasalahkan jawaban dari kandidat, yang benar-benar dinilai adalah bagaimana caranya menjawab pertanyaan tersebut.

2 dari 2 halaman

Elon musk

Elon Musk:

"… Dimana Anda?"

Menurut buku biografi Elon Musk, ia senang mengajukan pertanyaan yang menuntut pemikiran kreatif dari sang kandidat.

Pertanyaan tersebut seperti, “Anda sedang berada di permukaan bumi. Anda berjalan satu mil ke selatan, satu mil ke barat dan satu mil ke utara namun Anda tetap berada pada posisi yang sama. Dimanakah Anda?”

Pertanyaan ini menuai jawaban beragam dari para kandidat, namun sejauh ini hanya Musk yang tahu jawaban yang paling benar.

Oprah Winfrey:

"Apa kebiasaan spiritual Anda?"

Business Insider melaporkan bahwa Oprah Winfrey pernah membuat salah satu kandidat wanita yang diwawancaranya menangis ketika keluar ruangan wawancara.

Winfrey mengklarifikasi bahwa ia senang mengajukan pertanyaan tentang hubungan spiritual yang biasa orang tersebut lakukan. Hal ini dapat memberi gambaran jelas akan perilaku yang dapat dilakukan orang tersebut dalam kesehariannya.

Randy Garutti:

"Jika setahun kemudian kita duduk disini, sekiranya apa yang mampu kita berdua capai untuk perusahaan?"

CEO dari perusahaan makanan cepat saji Shake Shack menuturkan bahwa ia senang pada kandidat yang mengetahui dengan detail perusahaan serta kapasitas yang dimiliki.

Kandidat yang baik adalah mereka yang memiliki visi besar dan telah mengetahui dengan betul langkah apa saja yang dapat diambil dalam mewujudkan mimpi tersebut. (vna/nrm)