Sukses

PGN Bagi Dividen Rp 2,2 Triliun

Selain memutuskan untuk membagi dividen, RUPS PGN juga memutuskan untuk merombak jajaran direksi dan komisaris.

Liputan6.com, Jakarta - PT Perusahan Gas Negara (Persero) Tbk (PGN) membagi dividen Rp 2,2 triliun untuk tahun buku 2015. Pembagian dividen tersebut disepakati dalam Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) yang diselenggarakan pada Jumat (8/4/2016).

Direktur PGN Wahid Sutopo mengatakan, ‎sepanjang 2015 PGN mencatatkan pendapatan neto US$ 3,07 miliar. Laba operasi sebesar US$ 565,49 juta dan EBITDA sebesar US$ 941,08 juta. "Sementara laba bersih sebesar US$ 401,19 juta," kata Wahid, usai RUPS PGN, di Jakarta.

Wahid mengungkapkan, Selama 2015 PGN menyalurkan gas bumi sebanyak 1.591MMSCFD (juta kaki kubik per hari) yang terdiri dari bisnis distribusi sebesar 802MMSCFD dan bisnis transmisi sebesar 789MMSCFD.

"Di tengah kondisi perekonomian yang dinamis, PGN secara konsisten terus mengembangkan infrastruktur gas bumi di sejumlah wilayah Indonesia, sampai saat ini total panjang pipa yang dimiliki dan dioperasikan PGN mencapai 7.026 km," tutur Wahid.

Direktur PGN Nusantara Suyono melanjutkan, dividen akan dibagikan sebulan setelah keputusan RUPS ditetapkan, untuk porsinya saat ini sedang dikalkulasikan dan akan segera diumumkan dalam beberapa hari ke depan.

Rombak jajaran direksi dan komisaris

Dalam RUPS tersebut juga diputuskan untuk merombak jajaran komsiaris dan direksi. Wahid mengatakan, ‎ada komisaris yang mengundurkan diri yaitu Imam Sugema sebelumnya menjabat sebagai Komisaris Utama dan Muhammad Zamkani sebagai komisaris.

Saat ini jabatan Imam Sugema diisi oleh Fajar Harry Sampurno yang juga merangkap menjadi komisaris independen. "Dari jajaran komisaris memberhentikan dengan hormat Muammad Zamkani yang mengajukan penguduran diri pada November 2015, dan komisaris utama Imam Sugema," kata Wahid. 

Sedangkan untuk jajaran direksi, yang mengalami pencopotan adah Riza Pahlevi sebelumnya menjabat sebagai Direktur Keuangan, saat ini Riza menjabat sebagai Direktur Utama PT Timah Persero dan Direktur Pengusahaan Jobi Triananda Hasjim.

2 dari 2 halaman

Dewan komisaris dan direksi baru

Berikut susunan dewan komisaris dan direksi yang baru:

Komisaris
Komisaris Utama Fajar Harry Sampurno
Komisaris Mohamad Ikhsan
Komisaris Tirta Hidayat
Komisaris Wiratmaja Puja
‎Komisaris Kiswodarmawan
Komisaris Independen Paiman Rahardjo

Direksi
Direktur Utama Hendi Prio Santoso
Direktur Dilo Seno Widagdo
Direktur Danny Praditya
Direktur Nusantara Suyono
Direktur Hendi Kusnadi
Direktur M Wahid Sutopo

Berikut susunan dewan komisaris dan direksi yang lama:

Komisaris
Komisaris Utama Iman Sugema
Komisaris Mohamad Ikhsan
Komisaris Tirta Hidayat
Komisaris Wiratmaja Puja
‎Komisaris Muhammad Zamkhani
Komisaris Independen Paiman Rahardjo

Direksi 
Direktur Utama Hendi Prio Santoso
Direktur Keuangan Mochtar Riza Pahlevi Tabrani
Direktur Perencanaan Investasi dan Manajemen Risiko M. Wahid Sutopo
Direktur SDM & Umum Hendi Kusnadi
Direktur Teknologi dan Pengembangan Djoko Saputro
Direktur Pengusahaan Jobi Triananda Hasjim. 

(Pew/Gdn)

Video Terkini