Sukses

4 Tips Cerdas Hidup Sehat dan Hemat

Melihat perkembangan zaman, gaya hidup sehat dan prinsip hemat seolah sebagai dua hal yang saling berseberangan.

Liputan6.com, Jakarta - Melihat perkembangan zaman, pertumbuhan ekonomi, dan gaya hidup masyarakat modern saat ini, antara gaya hidup sehat dan prinsip hemat seolah sebagai dua hal yang berseberangan.

Kalau mau sehat yang harus berani keluar modal dan kalau berprinsip hemat sulit memiliki gaya hidup sehat. Mari tilik menjamurnya berbagai pusat kebugaran yang memfasilitasi orang untuk berolah raga namun menuntut pembayaran sejumlah fasilitas yang disediakan.

Atau mari kita tengok berbagai salon dan pusat SPA untuk merawat kesehatan kulit dan tubuh dari luar. Semuanya berbau dengan bisnis dan tidak ada yang murah apalagi gratis.

Padahal, kalau kita mau untuk lebih membuka mata dan mengerahkan usaha, hidup sehat itu tidak mahal, kok. Gengsilah yang menaikkan tarif hidup sehat tersebut.

 

Jika tidak percaya, mari kita tanyakan pada diri sendiri, apakah olah raga harus kita lakukan di pusat kebugaran? Apakah berlari harus dengan menggunakan alat khusus? Apakah angkat beban wajib menggunakan barbel? Apakah informasi mengenai gerakan olahraga yang tepat hanya bisa didapatkan dari instruktur di gymnastic?

Kemudian mari kita tengok pada kebiasaan kaum perempuan, apakah melakukan pijat wajib di salon dengan produk berbahan kimia yang mereka gunakan? Apakah melakukan scrubbing merupakan sebuah pekerjaan berat yang tidak bisa dilakukan sendiri?

Semuanya hanya tentang gengsi dan perspektif serta ketidakmauan seseorang untuk melakukannya dengan usaha sendiri. Ada banyak cara dan kebiasaan yang bisa kita lakukan untuk membiasakan gaya hidup sehat dengan biaya yang tidak terlalu besar namun tetap mendapatkan manfaatnya.

Tertarik untuk memulainya? Mari implementasikan 4 cara sederhana berikut untuk membiasakan diri dengan gaya hidup sehat sekaligus hemat seperti dikutip dari Cermati.com:

1. Bersantai

Bersantai mungkin terdengar sebagai kegiatan yang tidak terlalu bermanfaat bagi tubuh namun sesungguhnya hal ini merupakan kunci Anda mendapatkan tubuh yang sehat.

Bersantailah untuk tetap mempertahankan kondisi fisik dan psikis Anda tetap prima. Terus-menerus berhadapan dengan rutinitas dan membiarkan diri Anda tertekan dengan beban pekerjaan yang tidak akan pernah berhenti sama saja dengan memaksakan kemampuan diri Anda yang bisa berujung pada sakit.

Ketika kita sudah jatuh sakit, segalanya akan terasa tidak nyaman. Anda pun harus mengeluarkan dana lebih banyak untuk pengobatan dan perawatan. Bukankah hal ini justru akan membuat Anda boros?

2.  Pekerjaan rumah

Olahraga menjadi salah satu kegiatan penting yang harus menjadi kebiasaan Anda. Selama ini mungkin Anda hanya menjalani rutinitas bekerja di kantor yang menuntut Anda untuk duduk dalam jangka waktu lama dan hal ini sudah Anda jadikan kebiasaan selama bertahun-tahun.

Tentu saja metabolisme tubuh menjadi tidak terlalu bagus, tubuh Anda menjadi lebih mudah kram dan mengalami kebas, aliran darah tidak lancar, hingga kulit menjadi kering dan bersisik. Maka dari itu biasakanlah untuk melakukan olahraga fisik selama 30 menit sebelum beraktivitas.

Lari dan melakukan pekerjaan rumah seperti menyapu, mengepel, dan membersihkan dapur juga merupakan bentuk-bentuk olahraga yang membuat seluruh badan tergerak sehingga aliran darah menjadi lebih lancar dan pikiran menjadi lebih segar.

2 dari 2 halaman

Hindari Ngemil



3.  Hindari Ngemil

Kebiasaan mengemil sesungguhnya baik untuk kesehatan kita dan justru dianjurkan sebagai selingan dari sarapan dan makan siang serta selingan untuk makan siang dan makan malam. Tetapi pilihan menu cemilan yang salah akan berpengaruh buruk pada kesehatan Anda.

Hindari kebiasaan ngemil dengan makanan berkarbohidrat tinggi. Sebaiknya pilih menu makanan ringan seperti buah dan kacang-kacangan untuk mengganjal perut Anda.

Menu cemilan seperti ini akan memenuhi gizi yang mungkin tidak bisa Anda penuhi pada menu sarapan, makan siang, dan makan malam.

Dengan kebiasaan ini, kebutuhan gizi Anda terpenuhi tanpa harus menyiksa diri karena merasa bersalah sudah mengemil makanan tinggi karbohidrat.

4. Tanam sendiri

Merasa harga kebutuhan pokok, khususnya makanan, semakin hari semakin meningkat? Ya, mungkin Anda tahu penyebabnya.

Daripada harus mengurangi kebutuhan makanan yang Anda perlukan setiap harinya – yang berakibat pada pengurangan gizi untuk tubuh – lebih baik produksi sendiri beberapa kebutuhan makanan tersebut, alias mulailah menanam beberapa jenis bahan makanan.

Mulailah dengan menanam berbagai rempah-rempah yang tidak memerlukan lahan terlalu banyak namun manfaatnya cukup krusial bagi Anda. Dengan begini, Anda tinggal membeli kebutuhan makanan yang tidak bisa Anda sediakan sendiri. Hemat didapat, gizi pun terpenuhi.

Cukup mudah bukan menjalani pola hidup sehat tanpa harus mengeluarkan dana terlalu besar? Dengan tips ini, Anda akan tetap mampu memenuhi kebutuhan dasar tanpa mengorbankan kebutuhan lain yang memang harus Anda penuhi.

Sedikit mengubah kebiasaan kecil bisa berdampak pada kehidupan Anda, maka pilihlah perubahan yang baik bagi hidup Anda. (Ndw/Gdn)

Video Terkini