Sukses

Jakarta Marketing Week 2016 Kembali Digelar

Jakarta Marketing Week (JMW) 2016 mengusung tema Technology, Style dan Human to Human.

Liputan6.com, Jakarta - Perhelatan pemasaran terbesar bertajuk Jakarta Marketing Week (JMW) 2016 kembali digelar untuk keempat kalinya. Acara yang berlangsung pada 11-17 Mei 2016 di Mal Kota Kasablanka ini mengusung unsur utama knowlegde, enter‎taiment dan networking.

Founder dan Chairman MarkPlus Inc, selaku penyelenggara acara, Hermawan Kartajaya mengatakan, pada tahun ini‎ JMW mengusung tema Technology, Style dan Human to Human. Menurut dia, tema ini mengacu pada apa yang terjadi di tahun ini, di mana adanya penekanan untuk menyeimbangkan strategi marketing offline dan online.

"Bagaimana menyampaikan substansi dengan cara yang memukau. Serta bagaimana pengoperasian machine to machine yang akan mendukung suatu hubungan human to ‎human agar menjadi lebih kuat," ujar dia di Jakarta, Rabu (11/5/2016).

Setiap harinya, JMW 2016 akan menghadirkan berbagai narasumber dari berbagai latar belakang dan‎ sektor. Sejumlah nama besar yang berpartisipasi dalam JMW ini antara lain Dino Patti Djalal, Merry Riana, Aksan Sjuman, Rifat‎, Olga Lydia, Asri Welas, Samuel Wattimena, James Gwee, Ade Rai, Daniel Sahuleka, dan masih banyak lagi. Para narasumber tersebut akan memberikan pemaparan komprehensif sesuai bidangnya masing-masing yang tentunya sangat insightful bagi para audience.

Acara ini didukung oleh berbagai komunitas yang juga sudah mempersiapkan berbagai macam hiburan. Komunitas-komunitas yang turut aktif berpartisipasi tersebut antara lain, Ikatan Abang None Jakarta, London School of Public Relation yang akan menampilkan pertunjukan ala sekolah musik Purwacaraka, komunitas DC dan Marvel, K-pop dan lain-lain.

Sebagai bentuk apresiasi dan penghormatan kepada insan yang banyak memberikan dampak positif kepada masyarakat, JMW 2016 juga akan menggelar beberapa acara pemberian penghargaan, antara lain Indonesia Digital Economy Award 2016, Indonesia lcon with Style KataAnda.com serta Marketeer of The Year Jakarta 2016.

"Pemberian penghargaan ini diharapkan dapat menginspirasi para insan lainnya agar terpacu kreativitasnya untuk memberikan dampak positif‎‎ bagi masyarakat luas dan lingkungannya," tandas dia. 

Video Terkini