Sukses

KAI Kantongi Pendapatan Rp 459 Miliar Selama Lebaran

Tahun ini KAI mengangkut sebanyak 5,48 juta penumpang selama masa operasi Lebaran dengan periode 26 Juni sampai 17 Juli 2016.

Liputan6.com, Jakarta - PT KAI (Persero) membukukan pendapatan Rp 459 miliar selama operasi Lebaran tahun ini. Angka ini naik sekitar 14 persen dibanding tahun sebelumnya sebesar Rp 401 miliar.

Direktur Komersial KAI Bambang Eko Martono mengatakan, pendapatan tersebut hanya berasal dari angkutan penumpang. "Total selama H-10 dan H+10 atau 22 hari, untuk tahun 2015 sebesar Rp 401 miliar. Kemudian tahun 2016 sebesar Rp 459 miliar," ujar dia di Stasiun Pasar Senen Jakarta, Jumat (22/7/2016).

Tahun ini, KAI mengangkut sebanyak 5,48 juta penumpang selama masa operasi Lebaran dari 26 Juni sampai 17 Juli 2016 (H-10 sampai H+10). Jumlah tersebut meningkat dari tahun lalu sebesar 7,3 persen, yakni sebesar 5,10 juta penumpang.

"Prinsipnya kenaikan penumpang 7,3 persen. Penumpang 2015 sebanyak 5,1 juta selama operasi lebaran. Tahun ini 5,48 juta praktis kenaikan 7,3 persen‎," kata Direktur Utama KAI Edi Sukmoro.

Dia menambahkan,  KAI menyediakan 372 perjalanan kereta yang meliputi 334 kereta reguler d‎an 38 perjalanan kereta tambahan. Angka tersebut juga meningkat dari tahun lalu sebanyak 370 perjalanan, meliputi 340 kereta reguler dan 30 kereta tambahan.

Adapun untuk tempat duduk yang tersedia 223.462 tempat duduk per hari, meningkat dari sebelumnya 214.048 tempat duduk per hari.

"‎Angkutan motor gratis. Di luar dugaan yang peminatnya angkutan motor sedikit, tapi kereta api tidak. Angkutan motor 5.436 unit tahun lalu, tahun ini 11.629 motor diangkut," kata dia.