Sukses

Bingung Pilih Profesi? Bursa Kerja Ini Beri Layanan Dokter Karir

Ada yang menarik dalam bursa kerja yang digelar oleh Karir.com di Balai Kartini, Jakarta, pada 16 dan 17 September 2016 ini.

Liputan6.com, Jakarta - Ada yang menarik dalam bursa kerja yang digelar oleh Karir.com di Balai Kartini, Jakarta, pada 16 dan 17 September 2016 ini. Situs lowongan kerja ini memberikan layanan dokter karir. 

Chief Marketing Officer (CMO) Karir.com Rizka Septiadi mengatakan, dokter karir merupakan sesi untuk konsultasi para pencari kerja yang datang ke karir.com Expo di Balai Kartini, Jakarta.‎ Setelah mendengarkan konsultasi dari para pencari kerja, dokter karir akan mengarahkan minat pencarian kerja.

"Itu servis dari Karir.com. Karir.com bukan cuma sekedar wadah, tapi kami ingin mengarahkan minat pencari kerja," kata Rizka, saat berbincang dengan Liputan6.com, di Jakarta, Jumat (16/9/2016).

Dengan layanan dokter karir tersebut, diharapkan pencari kerja dapat terbantu mendapat pekerjaan yang sesuai dengan jiwanya.‎

"Contohnya waktu kuliah mengambil desain grafis, tapi mungkin tekanan tinggi, lebih senang bertemu orang, kira-kira yang cocok apa, itu bisa konsultasi di situ dari pada mengambil yang tidak sesuai minat, itu ada dokter karir," jelas Rizka.

Untuk berkonsultasi dengan dokter karir, pencari kerja yang datang ke Karir.com Expo bisa langsung mendatangi booth Karir.com. Selain itu, di lokasi tersebut juga disediakan layanan tes minat kerja online, ‎tes komunikasi dan tes Bahasa Inggris.

Dalam bursa kerja kali ini, ada 130 booth perusahaan yang membuka lowongan kerja, namun jika dihitung dengan anak perusahaannya maka ada 200 perusahaan yang membuka lowongan kerja.

"Sebenarnya ada 130 booth, cuma seperti grup besar seperti Emtek dalam satu booth bawa anak perusahaan, kalau berikut anak perusahaan 200 perusahaan, seperti Astra bawa Honda," ungkap Rizka.

Bursa kerja ini sudah dua kali diselenggarakan di Jakarta selama 2016 dengan target sekitar 20 ribu pengunjung pencari kerja. Bursa kerja sebelumnya telah diadakan pada Februari 2016.

Tidak hanya Jakarta, Karir.com juga menyelenggarakan pada 16 kota di seluruh Indonesia termasuk Jakarta pada semester I 2016 dan 14 kota pada semester II 2016. Setelah Jakarta, Karir.com akan menggelar bursa kerja di Semarang, Jawa Tengah. (Pew/Gdn)