Liputan6.com, Jakarta - Pemerintah bekerja sama dengan Institut Pertanian Bogor (IPB) akan menggelar pameran buah bertaraf internasional dengan tajuk Fruit Indonesia 2016. Gelaran ini bakal dilangsungkan pada 17-20 November 2016 di Parkir Timur Senayan Jakarta dan rencananya akan dibuka oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi).Â
Menteri Kordinator Bidang Ekonomi Darmin Nasution mengatakan, gelaran tersebut merupakan upaya pemerintah mendorong agar buah Indonesia memiliki daya saing secara nasional dan internasional.
“Sudah saatnya Indonesia menampilkan keunggulannya baik di tingkat nasional maupun internasional di tengah meningkatnya konsumsi buah dunia," jelas dia seperti dikutip dari keterangan tertulis, Kamis (10/11/2016). Untuk diketahui, Fruit Indonesia dulunya dikenal dengan nama Festival Buah dan Bunga Nusantara (FBBN).
Advertisement
Rektor IPB Herry Suhardiyanto menambahkan, gelaran ini merupakan bagian dari Gerakan Revolusi Orange yang digagas pemerintah sebagai kampanye buah nusantara bertaraf internasional yang memamerkan produk-produk unggulan potensial ekspor dan juga mendatangkan pembeli internasional.
Baca Juga
Revolusi Orange merupakan gerakan nasional yang digagas oleh kelompok masyarakat yang difasilitasi oleh Institut Pertanian Bogor (IPB), sebagai upaya mengubah secara revolusioner pengembangan, kebijakan dan pasar buah nusantara melalui dukungan dan fasilitas pengembangan produksi berbasis kawasan perkebunan, kampanye konsumsi buah nusantara, peningkatan ekspor buah tropis serta penurunan ketergantungan buah impor.
Ketua Pelaksana Fruit Indonesia 2016, Meika Syahbana Rusli mengatakan, gelaran ini mempunyai visi jangka panjang melalui sasaran strategis meningkatkan jumlah dan kapasitas produsen dan eksportir dalam memproduksi dan memasarkan buah nusantara berkualitas ekspor.
Selain itu, acara ini juga membantu meningkatkan kesadaran akan standar kualitas ekspor dan kebutuhan pasar bagi para produsen dan eksportir buah nusantara. Meningkatkan kualitas, jumlah, konsistensi dan kesinambungan dari produk buah nusantara yang berkualitas ekspor. Mempromosikan kekayaan dan keragaman buah nusantara, serta potensinya ke pasar global.
Program bertaraf international yang akan dilaksanakan yaitu Exhibition, Business Matchmaking, Conference/Forum, Export Business Coaching. Dan program bertaraf nasional yaitu Fruit Arrangement Contest, Fruitpreneur Got Talent, Sales Exhibition, Carnival, Various Competition.
Ditargetkan, acara ini akan dihadiri 15.000 pengunjung nasional dan internasional yang terdiri dari pelaku bisnis , produsen olahan makanan dan minuman, asosiasi atau kamar dagang negara tujuan ekspor, institusi pemasaran internasional, institusi kerjasama perdagangan internasional.
Selain itu, produsen dalam negeri, kolektor, perusahaan pengolahan, pengemas, pedagang, eksportir, outlet modern eceran institusi pemerintah dan masyarakat umum juga akan hadir.
Negara-negara yang akan hadir meliputi 9 negara ASEAN; negara Asia yaitu China, Japan, Taiwan, Korea Selatan; Timur Tengah yaitu UAE, Saudi Arabia, Qatar, Kuwait, Jordan; Australia; New Zealand; Eropa dan Amerika. Melibatkan 10.000 peserta karnaval dan 500 eksibitor.
Fruit Indonesia 2016 bertaraf internasional ini akan menampilkan Benih dan Bibit Buah, Pupuk, Pestisida dan Hormon, Buah Segar, Buah Olahan, Industri Kesehatan berbahan baku buah, Industri Pariwisata berbasis kebun buah nusantara meliputi peralatan pertanian, mesin pertanian, media pertanian, outlet buah dan lembaga keuangan. (Gdn/Ndw)