Sukses

Ini Keuntungan Penyaluran Subsidi Elpiji Tepat Sasaran

Mekanisme penyaluran subsidi elpiji tepat sasaran kepada masyarakat miskin dan usaha mikro.

Liputan6.com, Jakarta - Pemerintah akan menerapkan penyaluran subsidi elpiji 3 Kilo gram (Kg) tepat sasaran. Penyaluran subsidi ini akan membuat masyarakat miskin dan usaha mikro yang berhak menikmatinya dengan harga murah.

Lalu apa keuntungan penerapan penyaluran subsidi elpiji tepat sasaran?

Vice President Corporate Communication PT Pertamina Wianda Pusponegoro menuturkan, keuntungan penyaluran subsidi elpiji tepat sasaran, dapat dirasakan berbagai pihak termasuk Pemerintah. Lantaran besaran  subsidi yang dikeluarkan menjadi tepat secara hitungan untuk masyarakat miskin dan usaha mikro.

"Keuntungan bagi Pemerintah bisa akuntabel tahu jumlah. subsidi benar diberikan tepat sasaran,"‎ kata Wianda, seperti yang dikutip Selasa (24/1/2017).

Wianda‎ menuturkan, keuntungan bagi masyarakat miskin adalah mendapat elpiji sesuai haknya sehingga tidak lagi bercampur dengan masyarakat mampu. Ke depan, masyarakat mampu membeli elpiji dengan harga keekonomian. Saat ini harga keekonomian elpiji sekitar Rp 10 ribu per Kg.

"Penerima subsidi mendapat apa yang haknya tidak rebutan dengan yang tidak berhak. Adanya jaminan pasokan," ujar Wianda.

Wianda melanjutkan, mekanisme penyaluran subsidi elpiji tepat sasaran kepada masyarakat miskin dan usaha mikro dengan menggunakan kartu yang diisi uang elektronik. Jadi ketika hendak membeli elpiji masyarakat harus menunjukkan kartu tersebut agar dapat potongan harga.

"Bagi masyarakat tidak ada disparitas, tidak ada dualisme harga. Harga elpiji sama," tutur Wianda.

Video Terkini