Sukses

5 Jurus Jitu Jawab Pertanyaan Wawancara Kerja soal Gaji

Baik fresh graduate maupun yang sudah berpengalaman sering merasa kebingungan untuk menjawab pertanyaan kerja jenis ini.

Liputan6.com, Jakarta - Salah satu bagian tersulit dari proses wawancara kerja adalah ketika pewawancara bertanya tentang gaji yang ingin Anda dapatkan ketika bekerja. Baik fresh graduate maupun mereka yang sudah berpengalaman sering kebingungan menjawab pertanyaan kerja jenis ini.

Ada beberapa hal yang dapat Anda lakukan agar pertanyaan jenis ini dapat dengan mudah dijawab. Berikut lima trik jitu yang bisa Anda lakukan melansir Careercast.com, Kamis (26/1/2017)

1. Jujur dengan apa yang dikatakan

Apabila selama ini Anda belum memiliki ketentuan gaji khusus yang ingin diterima, maka katakanlah hal tersebut secara terbuka dengan pewawancara. Anda juga bisa memberikan gambaran akan gaji yang Anda dapatkan dalam kurun waktu selama Anda bekerja.

2. Menunjukkan keterbukaan untuk berdiskusi

Jangan lupa juga untuk menunjukkan Anda merupakan kandidat yang fleksibel untuk berdiskusi mengenai gaji. Hal ini membuat pihak perusahaan lebih nyaman dengan proses wawancara tersebut.

3. Minta gaji sesuai standar perusahaan

Berikan jawaban bahwa gaji yang kamu terima disesuaikan dengan kisaran standar perusahaan dan pengalaman. Sebelumnya, jangan lupa juga untuk melakukan riset untuk memastikan penawaranmu adalah sesuai dengan gaji perusahaan.

2 dari 2 halaman

Fasilitas kerja

 

4. Tanya soal fasilitas

Setiap perusahaan biasanya memiliki fasilitas yang dapat didapat oleh para pegawainya. Ketika sedang menawar gaji yang Anda inginkan, jangan lupa untuk menanyakan detail seperti hal ini pada pihak pewawancara.

5. Bertanya akan tugas dan tanggung jawab

Sebelum menjawab pertanyaan seputar gaji yang diinginkan, Anda bisa terlebih dahulu bertanya tentang detail pekerjaan yang akan Anda lakukan. Pertanyaan seperti "Sebelum saya memberikan penawaran gaji, bisakan Anda jelaskan lagi tentang tanggung jawab dan target pada posisi ini?"

Dengan begitu, kamu bisa menilai apakah gaji yang diberikan perusahaan sebanding atau tidak dengan tanggung jawab dan tugas yang diemban.

Video Terkini