Sukses

Begini Kerennya Penampakan Tol Trans Sumatera dari Udara

Sejumlah ruas tol Trans Sumatera sudah masuk tahap konsttruksi, bagaimana penampakannya?

Liputan6.com, Jakarta Sejumlah ruas tol Trans Sumatera sudah masuk tahap konsttruksi. Meski belum seluruhnya fungsional, beberapa bagian dan ruas tol itu pun sudah terlihat wujudnya. Begini fotonya dilihat dari udara,

Berdasarkan foto yang didapat dari Badan Pengatur Jalan Tol Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat, perkembangan tol paling terlihat di ruas Bakauheni-Terbanggi Besar, Medan-Binjai dan Palembang Indralaya

Sejumlah ruas tol juga memiliki intersection dan simpang susun yang terlihat megah dilihat dari udara. Sejumlah ruas juga terlihat masih berupa tanah merah atau rawa dan perkebunan yang lahannya belum dibebaskan.

Ada pula ruas yang sudah dilapisi aspal dan beton mulus dan tengah diujicoba untuk dilintasi mobil. Alat-alat berat juga masih terlihat di sekitaran proyek.

Berikut penampakan kerennya proyek tol Trans Sumatera;

1. Bakauheni-Terbanggi Besar

1. Bakauheni-Terbanggi Besar

Per Maret 2017, jalan tol Bakauheni-Terbanggi Besar sudah terbangun 23,88 persen dari total 140 kilometer (km).

Tol ini memiliki 4 seksi dengan biaya investasi sekitar Rp 16,8 triliun dan biaya tanah mencapai Rp 1,1 triliun. Sebagian besar lahan sudah dibebaskan yakni mencapai 78,25 persen.

Proyek tol Trans Sumatera (Foto: Dok BPJT Kementeriann PUPR)

 

Proyek tol Trans Sumatera (Foto: Dok BPJT Kementeriann PUPR)

 

2. Medan-Binjai

2. Medan-Binjai

Per Maret, ruas tol Medan-Binjai konstruksinya sudah mencapai 54,18 persen, sementara pembebasan lahan sudah mencapai 88,10. Itu artinya tinggal beberapa bidang yang dibebaskan.

Tol ini akan membentang sepanjang 16,72 km dan memiliki 3 seksi. Data Kementerian PUPR menyebutkan, Medan-Binjai menelan investasi Rp 1,29 triliun untuk konstruksi dan Rp 495 miliar untuk lahan.

Proyek Tol Trans Sumatera Medan-Binjai (Foto: Dok BPJT Kementerian PUPR)

 

Proyek Tol Trans Sumatera Medan-Binjai (Foto: Dok BPJT Kementerian PUPR)

 

3. Palembang-Indralaya

3. Palembang-Indralaya

Perkembangan konstruksi untuk rusa Palembang-Indralaya per Maret 2017 mencapai 52,68 perseb, sementara tanah sudah hampir selesai yakni mencapai 96,62 persen. Tol ini ditargetkan beroperasi antara 2017-2018.

Palembang-Indralaya akan membentang sepanjang 21,93 km terbagi menjadi 3 seksi.

Proyek tol Trans Sumatera Palembang-Indralaya (Foto: Dok BPJT Kementeriann PUPR)

 

Proyek Tol Trans Sumatera Palembang-Indralaya (Foto: Dok BPJT Kementerian PUPR)

Video Terkini