Sukses

Pelapisan Landasan Pacu Bandara Soetta Stop 2 Minggu Saat Lebaran

Penghentian pekerjaan ini guna meningkatkan kapasitas maskapai penerbangan ketika jumlah penumpang pesawat membeludak ketika musim mudik.

Liputan6.com, Jakarta Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi memutuskan untuk menghentikan sementara pengerjaan melapisi ulang aspal di landasan pacu (runway) Bandara Soekarno-Hatta selama dua minggu saat momen Lebaran.

Keputusan ini diambil guna meningkatkan kapasitas maskapai penerbangan saat jumlah penumpang pesawat membeludak ketika musim mudik.

"Berkaitan dengan Lebaran, kita berikan slot lagi karena kita putuskan overlay tidak ada selama dua minggu. Jadi saya harapkan operasional di Soetta meningkat kapasitasnya," kata Budi Karya seperti dikutip Sabtu (14/4/2017).

Dia mengungkapkan, PT Garuda Indonesia (Tbk) telah mengerek kapasitas penerbangan dalam 10 hari sekitar 30 persen dari 31 ribu penumpang menjadi 45 ribu penumpang. "Selama ini kan ada overlay," Budi Karya menambahkan.

Dengan penghentian sementara kegiatan pelapisan ulang aspal landasan pacu, Budi Karya berharap kapasitas penerbangan dari Garuda melonjak menjadi 40-50 persen.

"Moda pesawat kan jadi preferensi masyarakat (saat Lebaran) karena ini kan negara kepulauan. Jadi kita ingin kapasitasnya bukan 30 persen lagi, tapi kalau bisa 40-50 persen karena masa Lebaran masyarakat butuh Garuda dan maskapai lain mendapat masa panen," harap Budi Karya.