Sukses

10 Tanda Kalau Anda adalah Wanita Hebat

Menjadi wanita hebat pada masa kini tidak bisa terjadi secara instan.

Liputan6.com, Jakarta - Menjadi wanita hebat pada masa kini tidak bisa terjadi secara instan. Harus lebih menaruh perhatian pada berbagai hal agar tujuan tersebut tercapai. Selain fokus utama pada keluarga bila sudah menikah, fokus untuk pengembangan diri agar tetap mampu berdaya saing juga menjadi salah satu hal utama yang mesti terus diperhatikan.

Wanita hebat adalah wanita yang bisa menjaga perannya sesuai dengan kondisi yang dihadapi. Jika di rumah bisa berperan sebagai ibu rumah tangga yang baik, di kantor bisa bekerja secara profesional.

Untuk menjadi wanita hebat, ada sepuluh hal yang harus dimiliki seperti dikutip dari Cermati.com:

1. Selalu Rendah Hati

Sifat rendah hati selalu menjadi pesona tersendiri. Kekayaan pengetahuan atau material lantas tidak menjadikan seseorang berubah menjadi karakter yang negatif seperti sombong misalnya. Tapi akan memancarkan aura positif bagi banyak orang.

Dampaknya, makin banyak kolega yang mendukung apa yang dilakukan, makin menjadikan Anda lebih produktif dan sukses dalam karier maupun keluarga.

2. Bersikap Tulus dan Menyenangkan dalam Berteman

Seseorang yang tidak tulus bisa jadi tidak menyenangkan sebagai seorang teman. Buruknya, malah bisa berubah menjadi musuh. Tak ada orang yang menginginkan permusuhan. Karena itu, cobalah tetap menjadi tulus dan menyenangkan agar semakin banyak teman.

3. Milikilah Kualitas Diri yang Tinggi

Salah satu ciri orang dengan kualitas diri yang tinggi adalah memiliki prinsip, baik dalam berkarier maupun dalam mengurus rumah tangga.

Hal ini akan menjadikan wanita sebagai orang yang kuat serta memberi nilai tawar tinggi di lingkungannya. Wanita yang punya prinsip akan mengundang rasa segan dan penghormatan secara langsung dari banyak orang.

Simak video menarik di bawah ini:

2 dari 4 halaman

Selanjutnya



4. Punya Keinginan Mempelajari Hal yang Baru

Terus berubah dan siap menghadapi tantangan demi tantangan membuat wanita semakin tangguh dan tidak mudah patah semangat. Terus-menerus memperbarui dirinya dan merasa belajar sebagai kebutuhan adalah ciri wanita hebat.

5. Suka Melakukan Hal yang Ada Manfaatnya

Wanita hebat punya karakteristik bahwa kehadirannya di dunia haruslah bermanfaat untuk banyak orang di mana pun dan kapan pun. Karakter ini akan terbawa dalam perilaku keseharian yang membuat wanita hebat senantiasa bersemangat dan menjadi figur yang menyenangkan bagi lingkungannya.

6.  Bukan Materi, Melainkan Karya yang Terus Dihasilkan

Berhentilah berpikir materi adalah segalanya. Memang ada perbedaan dalam diri seseorang dalam kedudukannya di pekerjaan. Tapi, sebenarnya pada hakikatnya manusia ada sama. Bagi wanita karier yang utama adalah ia bisa menikmati peran apa yang dijalani saat ini untuk terus menghasilkan karya yang lebih baik lagi.

3 dari 4 halaman

Selanjutnya


7. Pancarkan Kebaikan Hati dengan Sikap Murah Hati

Hati yang baik memberi efek yang positif bukan sebaliknya. Hati  yang baik akan membuat hubungan kita dengan orang lain menjadi harmonis. Bermurah hatilah pada siapa saja. Yakinlah, Anda tidak akan menjadi miskin karena terus-menerus bermurah hati.

8. Setia dan Bertahan dalam Keadaan Sulit

Ketenangan dan keyakinan terwujud dalam kesetiaan. Meskipun sebesar apa pun badai menerjang, wanita hebat akan tetap berusaha tenang, menyelesaikan masalahnya dengan bersikap setia pada pilihan. Ini salah satu pancaran dari kualitas diri.

4 dari 4 halaman

Selanjutnya



9. Mau Bekerja Keras

Wanita hebat hampir tidak pernah mengeluh sampai mewujudkan impiannya. Bekerja keras dan menganggap rutinitas keseharian adalah tantangan yang harus terus disikapi dengan kesabaran demi kemajuan diri.

Wanita hebat juga pintar dalam mengatur waktu, kapan berperan dalam rumah tangga dan kapan dalam dunia profesional. Intinya, ia tidak akan menyia-nyiakan setiap waktu yang dimiliki untuk terus produktif.

10. Berusaha Terus untuk Sampai ke Tujuan

Seorang wanita yang hebat bersikap setia karena tahu bahwa semua pasti harus sampai ke tujuan. Inilah yang menjadi sebuah semangat untuk terus dipegang dan menjadi dasar dari segala tindakannya.
Tidaklah mudah menjadi seorang wanita hebat.

Semuanya harus senantiasa dilatih dan butuh perjuangan untuk mewujudkannya. Untuk menjadi wanita hebat, sepuluh kriteria di atas hendaknya ada dalam diri Anda. Tidak harus semuanya, yang penting dominan ada pada diri Anda.