Liputan6.com, Jakarta Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PU-PR) menyatakan, akan ada beberapa ruas tol baru yang beroperasi di bulan Agustus dan September 2017. Tol tersebut berada di Jawa dan Sumatera.
Menteri PU-PR Basuki Hadimuljono mengatakan, untuk bulan Agustus, tol yang akan beroperasi ialah Tol Semarang-Solo Seksi III yakni Bawen-Salatiga. Tol ini sendiri memiliki panjang 17,60 km.
Kemudian, Tol Gempol-Pasuruan yakni untuk Seksi 1 Paket A1 Gempol-Bangil. Panjang tol ialah 6,80 km.
"Bulan ini Bawen-Salatiga, dan Gempol-Pasuruan. Kalau Bawen kan tanggal 13 ini," kata dia di Kementerian PU-PR Jakarta, Senin (7/8/2017).
Sementara, tol yang akan beroperasi di bulan September antara lain, Kertosono-Mojokerto dan Mojokerto-Surabaya. Tol Kertosono-Mojokerto memiliki total panjang 40,50 km. Tol ini terdiri dari 4 ruas yakni Seksi I Bandar-Jombang (14,70km), Seksi II Jombang-Mojokerto Barat (19,70km), Seksi II Jembatan Brantas-Pendekat (0,20 km), dan Seksi III Mojokerto Barat-Utara (5 km). Tol Bandar-Jombang dan Mojokerto Barat-Utara sudah beroperasi sebelumnya.
Kemudian, Tol Mojokerto-Surabaya memiliki panjang 36,47 km. Tol ini memiliki 5 ruas yakni Seksi IA (2,30km), Seksi IB Sepanjang-WRR (4,30km), Seksi II WRR-Driyorejo (5,07km), Seksi III Driyorejo-Kriyan (6,33km), Seksi IV Krian-Mojokerto (18,47km). Seksi IA dan Seksi IV Kriyan-Mojokerto telah beroperasi sebelumnya.
Lalu, untuk Tol Sumatera yakni Medan-Kualanamu-Tebing Tinggi untuk Seksi 2 dan 4. Seksi 2 sendiri ialah Parbarakan-Kualanamu dengan panjang 7,05 km, sedangkan Seksi 4 Lubuk Pakam-Perbaungan dengan panjang 12,80 km.
"Bulan depan (September) Kualanamu-Tebing Tinggi, Kertosono-Mojokerto, Surabaya-Mojokerto," tandas dia.
Ini Tol Baru yang Beroperasi Agustus dan September 2017
Tol tersebut berada di Jawa dan Sumatera.
Advertisement