Sukses

Inalum Buka Lowongan Kerja untuk Lulusan D3 dan S1, Ini Syaratnya

PT Indonesia Asahan Aluminium (Persero) sedang membuka lowongan kerja untuk D3 dan S1. Pendaftaran dibuka hingga 30 September 2017.

Liputan6.com, Jakarta - BUMN yang bergerak di industri peleburan aluminium, yaitu PT Indonesia Asahan Aluminium (Persero) sedang membuka lowongan kerja bagi putra-putri terbaik Indonesia yang berintegritas, berdedikasi dan motivasi tinggi, serta sehat jasmani maupun rohani,  untuk bergabung menjadi Assistant Superintendent/Assistant Officer.

Pendaftaran  lowongan kerja ini dibuka hingga 30 September 2017. Melansir laman resmi PT Inalum (Persero), inalum.id, Jumat (28/09/2017), berikut persyaratan bagi pelamar, tahapan rekrutmen, dan tata cara pendaftarannya:

Assistant Superintendent/Assistant Officer

Persyaratan Umum:

1. Pendidikan:

Untuk lulusan S1 dari jurusan:

- Teknik Mesin (2)

- Teknik Kimia/Kimia (2)

- Teknik Elektro (2)

- Teknik Metalurgi (2)

- Teknik Industri (2)

Sedangkan untuk lulusan D3 dari jurusan:

- Teknik Mesin (9)

- Teknik Kimia/Kimia (4)

- Teknik Elektro (10)

- Teknik Sipil (2)

- Ilmu Komputer (3)

- Akuntansi (2)

2. IPK minimum 3,00 dari skala 4,00 dari Perguruan Tinggi Negeri/Pegawai Negeri Swasta dengan Akreditasi Jurusan minimum B;

3. Usia:

- Untuk S1: belum berulang tahun yang ke-27 (batasan usia per 1 Desember 2017)

- Untuk D3: belum berulang tahun yang ke-24 (batasan usia per 1 Desember 2017)

4. Mampu berbahasa Inggris baik secara lisan maupun tulisan;

5. Sehat jasmani dan rohani;

6. Memiliki SKCK pada tahap ke-5;

7. Bersedia ditempatkan di seluruh lokasi kerja PT Inalum (Persero);

 

Persyaratan Khusus:

1. Bersedia kerja shift untuk Jurusan Teknik;

2. Memiliki sertifikat Pajak Brevet A dan B untuk Jurusan Akuntansi.

 

Saksikan video pilihan di bawah ini:

 

2 dari 2 halaman

Tahapan Rekrutmen:

1. Seleksi Administrasi

2. Tes Potensi Akademik

3. Tes Psikologi

4. Tes Kesehatan

5. Program Pemagangan

6. Wawancara

Tata Cara Pendaftaran:

Jika Anda tertarik dan memenuhi persyaratan perusahaan, silakan segera melakukan pendaftaran secara online. Pemanggilan dan Pelaksanaan Test sesuai dengan area pendaftaran berikut:

Medan: http://inalum.embarapsikokonsultan.com

Bandung: https://karir.itb.ac.id

Yogyakarta: https://ecc.ft.ugm.ac.id

Surabaya: http://upkk.ub.ac.id

Catatan:

- Peserta tidak dikenakan biaya apapun dalam mengikuti seluruh tahapan rekutmen (tahap 1-6).

- Peserta dinyatakan gugur apabila terdapat ketidaksesuaian data yang dibutuhkan.

- Keputusan terkait proses rekrutmen tidak dapat diganggu gugat.

- Setiap tahapan rekrutmen ini dilaksanakan bekerja sama dengan konsultan rekrutmen yang independen.

Â