Liputan6.com, Jakarta PT Semen Baturaja (Persero) Tbk hari ini menandatangani perjanjian kerjasama dengan PT PP (Persero) Tbk dan PT Telkom (Persero) Tbk dalam mendukung pengembangan infrastruktur perusahaan. Perjanjian kerjasama ini dilakukan di Gedung Kementerian BUMN.
Direktur Utama Semen Baturaja Rahmat Pribadi menjelaskan untuk kerjasama dengan PT PP, ruang lingkupnya adalah PT PP akan membangun perumahan karyawan Semen Baturaja di dekat lokasi pabriknya.
Baca Juga
"Dari sinergi yang kita lakukan ini sangat membantu kita dalam meningkatkan efisiensi dan kinerja kita. Karena industri semen di Sumatra Selatan ini agak unik, permintaan lebih besar daripada produksi," kata Rahmat Pribadi di Kementerian BUMN, Rabu (25/10/2017).
Advertisement
Namun sinergi keduanya, menurut Rahmat, tidak akan berhenti hanya pada proyek pembangunan perumahan. Ke depan, Semen Baturaja juga siap mensuplai semen untuk kebutuhan proyek pembangunan infrastruktur yang tengah dikerjakan oleh PT PP, terutama di wilayah distribusinya seperti di Palembang, Bengkulu dan Lampung.
Sementara untuk sinergi dengan Telkom Indonesia, Semen Baturaja akan memanfaatkan jasa telekomunikasi, informasi, media, edutainment dan service (TIMES). Kerja sama ini pelaksanaannya dilakukan dalam jangka waktu lima tahun.
Dengan adanya kerja sama dengan Telkom Indonesia ini maka seluruh unit usaha Semen Baturaja akan dihubungkan dengan infrastruktur komunikasi data dan video conference.
"Sehingga program-program aplikasi yang telah dibuat dapat diterapkan dan konsolidasi data secara online juga dapat dilakukan," tambahnya.
Sementara itu di kesempatan yang sama, Deputi Bidang Usaha Tambah, Industri Strategis dan Media kementerian BUMN Fajar Harry Sampurno menambahkan memang saat ini sudah eranya BUMN untuk saling bersinergi demi meningkatkan kualitasnya.
Sinergi ini tidak hanya dalam bentuk berbagai proyek di lapangan, melainkan juga sinergi dalam pengelolaan manajemen perusahaan.
"Digitalisasi itu sudah tidak bisa kita hambat, makanya kita harus berani mengadopsi teknologi, dan alhamdulillah Telkom itu membuka pintu untuk BUMN siapa saja yang ingin bersinergi," kata Harry. (Yas)