Sukses

Mau Jadi Pegawai BUMN? Simak Info Lowongan Kerja Ini

Sudah lama mendambakan berkarier di BUMN? Persiapkan diri Anda sebaik untuk melamar di perusahan ini.

Liputan6.com, Jakarta - Sudah lama mendambakan berkarier di Badan Usaha Milik Negara (BUMN)? Persiapkan diri Anda sebaik mungkin karena BUMN PT Kawasan Industri Wijayakusuma (Persero) sedang membuka lowongan kerja. Pendaftaran lowongan kerja dibuka hingga 3 November 2017.

PT Kawasan Industri Wijayakusuma (Persero) adalah sebuah Perusahaan BUMN yang bergerak dalam bidang usaha “Penjualan kapling industri dan persewaan BPSP (Bangunan Pabrik Siap Pakai)“.

Didesain dengan konsep kawasan industri yang terpadu, mandiri ramah lingkungan, bebas banjir dan siap pakai yang meliputi seluas 250 hektare (ha). Terletak ditepi jalan raya ekonomi utama Jakarta – Semarang, membuat kawasan ini menjadi kawasan yang strategis di Semarang.

Melansir laman resmi PT Kawasan Industri Wijayakusuma (Persero), kiw.co.id, Kamis (2/11/2017), berikut posisi yang disediakan, kualifikasi bagi pelamar, persyaratan berkas lamaran, dan tata cara pendaftarannya:

Posisi yang Disediakan:

1. Pemasaran

2. Sekretaris Direksi

Kualifikasi:

1. Pendidikan D3/S1 Jurusan Hukum, Ekonomi (Manajemen/Akuntansi), Sekretaris/Bisnis Administrasi dari Perguruan Tinggi dengan BAN PT minimal B, dan dengan IPK minimal 3,00;

2. Diutamakan menguasai komputer, minimal Microsoft Office (Word, Excel, dan Power Point);

3. Diutamakan mampu berkomunikasi menggunakan bahasa Inggris;

4. Usia maksimum 28 tahun pada bulan Desember 2017.

 

2 dari 2 halaman

Persyaratan Berkas Lamaran

Persyaratan Berkas Lamaran:

- Fotocopy Ijazah terakhir yang dilegalisir;

- Fotocopy KTP yang masih berlaku;

- Pas foto ukuran 4x6=2 lembar;

- Surat keterangan sehat dari dokter;

- Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK);

- Sertifikat-sertifikat yang dimiliki.

 

Tata Cara Pendaftaran:

Jika Anda tertarik dan memenuhi persyaratan perusahaan, silakan segera melakukan pendaftaran dengan mengirimkan berkas lamaran secara langsung yang ditujukan:

kepada Yth: Manajer SDM, Umum & PKBLPT Kawasan Industri Wijayakusuma (Persero)

Alamat: Jalan Raya Semarang-Kendal KM.12 Semarang

Catatan:

Harap mencantumkan nomor HP/telepon yang bisa dihubungi.

Video Terkini