Sukses

Jelang Ganti Tahun, Ini Agenda Menteri BUMN Rini Soemarno

Ada beberapa kegiatan Rini Soemarno di hari terakhir tahun 2017.

Liputan6.com, Jakarta Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Rini Soemarno melakukan kunjungan kerja ke Nusa Tenggara Barat (NTB) pada hari ini, Minggu (31/12/2017). Ada beberapa kegiatan Rini Soemarno di hari terakhir tahun 2017.

Beberapa kegiatan tersebut di antaranya, memantau layanan penyeberangan di Pelabuhan Kayangan ke Pelabuhan Poto Tano. Rini sudah berada di kapal penyeberangan KMP Raja Enggano sejak pukul 5.30 WITA.

Staf Ahli Bidang Komunikasi Kementerian BUMN Wianda Pusponegoro mengatakan, kunjungan ini untuk melihat langsung pelayanan penyeberangan.

"Ibu Menteri BUMN akan langsung melihat pelaksanaan pelayanan penyeberangan yang dilakukan ASDP sebagai upaya untuk mendorong BUMN senantiasa memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat. Termasuk utamanya saat hari besar seperti halnya Natal dan Tahun baru guna memastikan masyarakat selalu terlayani dengan baik, " ujar dia di Nusa Tenggara Barat, Minggu (31/12/2017).

Setelah itu, Rini akan menuju Gelanggang Olah Raga (GOR) Universitas Teknologi Sumbawa (UTS). Di sana, pihaknya akan menyaksikan penyerahan CSR dari 11 perusahaan BUMN.

Adapun ke-11 perusahaan pelat merah tersebut adalah PT Bank Tabungan Negara Tbk (Bank BTN), PT Bank Negara Indonesia Tbk (Bank BNI), PT Bank Mandiri Tbk, PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (Bank BRI), PT Telekomunikasi Indonesia Tbk, PT Perusahaan Gas Negara Tbk, PT Pertamina, PT Semen Indonesia Tbk, PT PLN, PT Waskita Karya Tbk dan PT Wijaya Karya Tbk.

Pada kunjungan ini, Rini ditemani Deputi Bidang Usaha Jasa Keuangan, Jasa Survei, dan Konsultan Kementerian BUMN Gatot Trihargo, Direktur Utama Bank BTN Maryono, Direktur Utama Bank BNI Achmad Baiquni

Video Terkini